Pasuruan (WartaBromo.com) – Sejumlah pedagang kaki lima (PKL) di wisata Pemandian Alam Banyubiru akhirnya bernapas lega. Pemkab Pasuruan akan membuka Banyubiru pekan depan.
Atas kabar bahagia itu, para PKL menggelar tasyakuran di halaman depan loket masuk pemandian, pada Kamis (16/06/2022) siang tadi.
Para PKL tersebut membawa beberapa nasi tumpeng lalu membawanya masuk ke dalam komplek pemandian. Beberapa PKL kemudian melemparkan segenggam nasi ke kolam.
Salah satu PKL, Kanati mengaku sangat bersyukur akhirnya pemkab mau membuka kembali pemandian Banyubiru, setelah sejak tahun 2020 ditutup.
“Sangat bersyukur, saya turun temurun ya jualan di sini. Kalau ditutup, ya penghasilan mandek,” kata Kanati.
Sementara itu Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Pasuruan, Eka Wara Brehaspati mengatakan, sesuai arahan Bupati Pasuruan, wisata Pemandian Alam Banyubiru akan dibuka pada tanggal 20 Juni 2022.
Pihaknya meminta semua hal penunjang wisata untuk segera dipersiapkan seperti kebersihan dan penataan PKL setelah lebih dari satu tahun tidak ada aktivitas.
“Yang jelas sudah wisata akan beraktivitas lagi sambil kita terus evaluasi,” ujar Eka. (tof/asd)