Pasuruan (wartabromo.com) – Baru-baru ini warga Pasuruan diresahkan dengan maraknya pencurian motor. Sejumlah upaya dilakukan demi mencegah diri menjadi korban, seperti memasang kunci ganda hingga membaca doa khusus.
Sayangnya, saat ini para pelaku pencurian sudah semakin pintar dalam melancarkan aksinya. Untuk itu, tak ada pilihan lagi selain berdoa agar dihindarkan dari pencurian.
Lantas, apa doa agar terhindar dari para maling motor yang bisa dibaca sebagai upaya terakhir? Dilansir dari tirto.id, seperti ini doa yang dianjurkan dalam kitab Kasyifah al-Syaja, Syarh Safinah al-Naja:
“Bismillahirrahmanirrahiim” (dibaca sebanyak 21x).
Artinya: “Dengan menyebut asma Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang.”
“Allahumma inna nastahfidhuka wa nastaudi‘uka dinana wa anfusana wa ahlana wa auladana wa amwalana wa kulla syai’in a‘thaitana. Allahummaj ‘alna fi kanfika wa amanika wa jiwarika wa ‘iyadzika min kulli syaithanim marid wa jabbarin ‘anid wa dzi ‘ainin wa dzi baghyin wa min syarri kulli dzi syarrin innaka ‘ala kulli syai’in qadir.”
Artinya: “Ya Allah, kami memohon penjagaan kepada-Mu dan kami menitipkan kepada-Mu agama kami, diri, keluarga, anak-anak, harta, dan segala sesuatu yang Engkau berikan kepada kami. Ya Allah, jadikanlah kami dalam penjagaan-Mu, tanggungan-Mu, kedekatan-Mu, dan perlindungan-Mu dari gangguan setan, orang yang kejam, mata yang berniat jahat, orang zalim, dan dari keburukan apa pun yang membawa keburukan. Sesungguhnya Engkau adalah Dzat yang Maha Kuasa atas segala sesuatu.“.
Adapun cara mengamalkannya adalah dibaca sebelum tidur. Selain untuk menghindarkan diri maling, doa di atas juga bisa menjaga diri dari gangguan syetan, maling, kematian mendadak, dan berbagai petaka lain. (trj)