Lebaran, Ini Rekomendasi Hampers Hits di Tahun 2022

491

Pasuruan (wartabromo.com) – Momen lebaran dimanfaatkan orang untuk kembali menjalin silaturahmi dengan orang terdekat. Salah satunya dengan membawa hampers sebagai buah tangan.

Agar kedekatan antar individu semakin terasa, hampers yang diberikan juga harus spesial. Misalnya dengan isian yang beragam dan model paling kekinian.

Nah, bagi Bolo Warmo yang bingung memilih hampers untuk lebaran, berikut rekomendasinya:

1. Hampers Eco Friendly

Selama pandemi mayoritas orang cenderung mengedepankan hidup sehat. Melihat hal ini, maka hampers yang cocok diberikan kepada kerabat adalah yang Eco Friendly.

Tak cuma ramah lingkungan, hampers Eco Friendly pun bisa dibuat sendiri dengan mudah. Misalnya dengan memanfaatkan barang-barang tak terpakai untuk wadahnya. Cek di sini

2. Peralatan Ibadah

Hampers yang tak kalah hits di tahun 2022 ini berisi peralatan ibadah. Tak melulu harus mukena atau sarung, Bolo bisa mengisinya dengan tasbih, sajadah travel atau lainnya.

Bukan cuma simple, hampers peralatan ibadah pun dinilai lebih ekonomis. Nah, kalau tidak ingin kesulitan mempackingnya, Bolo bisa beli hampers jadi di sini.

3. Camilan Lokal

Ingin hampers yang lebih ekonomis lagi dan mudah dipacking? Camilan lokal adalah isian hampers yang cukup hits di tahun 2022.

Camilan lokal pun nantinya akan sangat bermanfaat bagi si penerima karena bisa turut disuguhkan di meja sebagai hidangan. Agar semakin berkesan, jangan lupa berikan kartu ucapan dalam hampers, ya. (trj/yog)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.