Disapu Puting Beliung, Atap Rumah di Beji Berterbangan

924

Beji (WartaBromo.com) – Hujan deras disertai angin kencang melanda wilayah Kabupaten Pasuruan, Senin (28/03/2022). Sejumlah atap rumah warga rusak disapu angin.

Informasi yang dihimpun WartaBromo, angin puting beliung menerjang wilayah Kecamatan Beji. Salah satu wilayah yang terdampak adalah Desa Kedungringin.

Ada dua dusun di Desa Kedungringin yang terdampak angin puting beliung, antara lain Dusun Ngayunan RT 13 RW 03 dan Dusun Ngampel RT 31 RW 10. Di 2 dusun ini, sejumlah atap rumah warga terbang disapu angin.

“Ya, benar. Ada beberapa yang rusak,” kata Camat Beji, Wijaya Sugianto.

Informasi yang didapatnya, ada sekitar 5 hingga 6 rumah yang rusak. Namun sampai saat ini pihak desa masih terus melakukan pendataan secara pasti berapa total jumlah rumah warga terdampak.

Selain itu, beredar pula di media sosial sebuah video tiang listrik meledak. Dalam video tersebut tampak area parkir sepeda motor. Hujan terlihat begitu deras dan angin bertiup sangat kencang.

Beberapa orang terlihat berteduh hingga kemudian terjadi ledakan dari sebuah tiang listrik. Di media sosial, kejadian ini disebut-sebut terjadi di salah satu pabrik di Kecamatan Beji.

“Kalau yang tiang listrik itu belum bisa saya pastikan. Tapi memang beredarnya begitu di media sosial,” imbug Wijaya. (tof/asd)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.