Januari-Maret, Dinkes Catat Puluhan Kasus DBD di Kota Pasuruan

1230

Pasuruan (WartaBromo.com) – Demam Berdarah Dengue (DBD) mulai mengintai warga Kota Pasuruan. Dalam tiga bulan terakhir ada puluhan warga yang terjangkit DBD.

Baca: DBD Intai Warga Kota Pasuruan

Informasi yang didapat WartaBromo, di sebuah komplek perumahan Pesona Candi di Kelurahan Sekargadung, Kecamatan Purworejo, terdapat 7 warga yang terjangkit DBD.

“Bukan 7, saya cek barusan. Ada 3 warga. Semua dirawat di rumah sakit,” kata Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Pasuruan, Shierly Marlena.

Shierly pun membeberkan jumlah kasus DBD yang terjadi di Kota Pasuruan, pada Januari dinkes mencatat terdapat 7 kasus; Februari terdapat 17 kasus; Maret terdapat 6 kasus.

Menurut Shierly, tren kenaikan kasus DBD tahun ini tidak begitu berubah dari tahun lalu. Hampir sama. Namun memang kondisi cuaca turut memengaruhi sebaran DBD.

Baca Juga :   Pandemi, Pemilik Mebel di Probolinggo Banting Setir Bikin Peti

Beberapa upaya yang dilakukan dinkes untuk menekan penyebaran DBD adalah membagikan abate ke semua kelurahan serta melakukan fogging ke kawasan yang dinilai perlu dilakukan fogging.

“Di perumahan pesona candi mungkin besok. Tapi kalau fogging itu hanya efektif untuk membunuh nyamuk dewasa. Yang paling efektif ya pembersihan sarang nyamuk, penaburan abate,” imbuh Shierly.

Dalam dua tahun terakhir, 2020 hingga 2021, kasus DBD di Kota Pasuruan mengalami peningkatan. Tahun 2020 sebanyak 90 kasus, lalu tahun 2021 ada 105 kasus. (tof/asd)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.