Polisi Laut Panen Cuan Jutaan dari Hot Wheels

1246
Pasuruan (wartabromo.com) – Seorang anggota Polair Polres Pasuruan menjadi kolektor Hotweels. Bahkan, ia mampu menjualnya dengan omset jutaan rupiah. Aipda Laswanto, polisi penjaga laut ini punya ide bisnis cemerlang. Berawal dari hobi, ia mengumpulkan mobil-mobilan yang digemari anak-anak tersebut untuk dijual. Ayah dari tiga anak itu menyukai miniatur mobil mulai tahun 2009 lalu. Itu karena ia sering melihat film dengan mobil-mobil tangguh seperti formula satu. Bukan jualan yang ia tekuni. Tetapi, hanya sebatas penghobi miniatur mobil. Namun, setelah tahu harganya tiap tahun mengalami kenaikan itulah yang merubah pikirannya. “Saya simpan koleksi. Buat pajangan saja. Suatu ketika ada tetangga yang anggota komunitas (diecast), bilang jika bisa dijual dan harganya mahal. Kemudian saya terus tambah koleksi,” terang Wanto, panggilan Kasubnit Lidik Polairud Pasuruan ini, Senin (30/1/2022). Mulanya Laswanto jualan antar teman kolektor, secara online hingga akhirnya membuka lapak pada 2016 sampai saat ini. Kini, ia menjajakan Hotweels itu utamanya pada hari minggu tepat di pasar rakyat di Gor Untung Suropati, Kota Pasuruan. “Saat ini saya jualan online dan buka lapak di Pasar Minggu GOR,” kata Laswanto saat berada di rumahnya. Setiap bulannya ia bisa menjual miniatur mobil atau Hotwells 20-30 unit. Harganya pun juga bervariasi. Mulai dari puluhan ribu, ratusan ribu hingga jutaan. Tergantung dari jenis seri keluarannya dan juga ketersediaan barang. “Yang paling mahal itu biasanya ya karena barang limit. Jadi menjadi buruan. Saya jual paling murah sih Rp50 ribu, paling mahal Rp350 ribu. Tergantung tipe,” jelasnya. Wanto mengatakan bisnis tersebut tak mengganggu tugasnya sebagai polisi. Ia mengaku hanya seminggu sekali buka lapak di Pasar Minggu, selebihnya hanya dijual online. Polisi kelahiran Tuban ini mengakui hasil jualan mobil mainan menambah penghasilan untuk keluarga. Ia bahkan bermimpi membuka toko khusus diecast. “Kalau omset penjualan sekitar Rp 2 – 3 juta perbulan. Untung lah untuk tambah-tambah kebutuhan keluarga,” tandasnya. Di rumahnya saat ini ada sekitar 200 an unit miniatur mobil. Dari jumlah itu, 50 diantaranya adalah mobil koleksinya sejak awal hobi dengan mainan Hot Wheels tersebut. (don/may) Simak videonya:
Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.