Pasuruan (WartaBromo.com) – Hujan deras disertai angin mengguyur Kota Pasuruan, Minggu (26/12/2021). Dua atap rumah warga di Kecamatan Purworejo rusak diterjang angin.
Camat Purworejo, Mukhamad Alfian Affandi mengungkapkan, ada dua rumah warga yang rusak akibat diterjang angin kencang. Dua rumah itu terletak di Kelurahan Purutrejo dan Kelurahan Purworejo.
Di Kelurahan Purworejo, dinding rumah warga tersebut bahkan sampai retak dan genteng rumahnya terbang diterjang angin. Sementara di Kelurahan Purutrejo, kerangka atap beserta genteng rumah hancur dan berjatuhan.
Pihak kelurahan, kata Alfian, sudah mendata kerusakan yang dialami oleh dua warga tersebut untuk kemudian dilaporkan ke BPBD Kota Pasuruan.
“Sudah dilaporkan ke BPBD. Mungkin besok akan disurvei. Untuk korban luka atau korban jiwa tidak ada,” kata Alfian.
Sebagaimana diketahui, hujan dan angin kencang yang mengguyur Kota Pasuruan sejak siang tadi menyebabkan sejumlah pohon tumbang di beberapa titik.
Beberapa lokasi pohon tumbang itu antara lain di Jalan Panglima Sudirman, Jalan Sunan Ampel, Jalan Wahidin Sudirohusodo, Pasar Kebonagung, Jalan Belitung, Terminal Untung Suropati. Di Jalan Lombok, pohon tumbang menimpa mobil yang parkir di pinggir jalan.
Kemudian di SMA 2 Pasuruan, sebuah pohon beringin besar rubuh dan menimpa satu ruang kelas. Bangunan kelas pun hancur. Puing-puing genteng, dinding, atap, berserakan.
Selain pohon tumbang, pos vaksinasi yang didirikan beberapa waktu lalu di pojok utara kawasan Alun-Alun Kota Pasuruan juga ambruk. Dalam sebuah foto yang didapatkan WartaBromo, pos yang di atasnya dipasang simbol spider-man itu rusak tersungkur di aspal. (tof/asd)