Pasuruan (WartaBromo.com) – Ada yang menarik dari Laga Amal Peduli Semeru, Sabtu sore nanti (11/12). Apa itu? Laga ini tidak saja mengangkat gengsi kedua tim. Namun, si peracik tim di pinggir lapangan juga menarik untuk diperhatikan.
Ya, di kubu Persekabpas akan dibesut trio pelatih (bayangan). M Kasan Soleh, Panji Setio dan Jordi Kartiko. Trio pelatih ini menggantikan posisi Kasianto yang memilih absen dengan alasan tim Persekabpas sudah dibubarkan. Sementara, di kubu PSPK juru raciknya tetap M Irfan Junaidi.
Keempat pelatih ini merupakan satu angkatan saat Persekabpas menuai masa keemasan. Yakni, ketika tampil sebagai semifinalis Divisi Utama pada 2007. M Kasan Soleh dan Jordi Kartiko sebagai pemain sayap. Winger kiri dan kanan. M Irfan Junaidi sebagai jenderal lapangan tengah. Biasanya bersama Zah Rahan. Dan Panji Setio menjadi tukang gedor, striker lincah.
Nah, racikan para pelatih yang pernah satu tim ini akan membuktikan keperkasaan kedua tim. Racikan siapa yang terbaik? Saksikan rivalitas Persekabpas versus PSPK di Stadion R Soedrasono Pogar, Bangil, sore nanti pukul 15.30.
Pertandingan akan disiarkan secara live streaming wartabromo.TV. “Kita siap menghadapi pertandingan nanti. Seru, pasti seru,” koar M Kasan Soleh.
Bagi Kasan, pertandingan sore nanti bukan sekadar laga adu gengsi. Namun, laga kemanusiaan. Sebab, seluruh donasi dari partisipasi masyarakat termasuk Sakeramania 100 persen akan disumbangkan kepada korban erupsi Gunung Semeru, Lumajang.
Sebelum laga, pihak Sakeramania sebagai inisiator kegiatan, akan memberikan pertunjukkan. Menurut pentolan Sakeramania, Komet Siamat dan M Rosul, semua pemain kedua tim akan memakai pita hitam. Hal ini pertanda duka atas meninggalnya banyak korban erupsi Semeru.
“Kita turut berbela sungkawa atas korban yang menimpa saudara-saudara kami akibat erupsi Semeru. Makanya kami tidak hanya sekedar berdoa. Tapi langsung eksen di lapangan dengan mengajak donasi masyarakat dan Sakeramania,” ujar Komet diamini Rosul.
Selanjutnya, kata Rosul, kedua tim akan membentuk lingkaran di tengah lapangan. Para pemain bakal bergandengan tangan membentuk formasi. Hal ini mengisyaratkan jika antara Persekabpas dan PSPK tetap menjalin persaudaraan yang tinggi.
“Antar kita tetap satu saudara,” terang Sugianto, pengurus PSPK.
Nah, jika ingin melihat keseruan rivalitas kedua tim, saksikan hanya di wartabromo.tv. Dan yang terpenting salurkan donasi anda sekarang juga. Donasi bisa transfer ke rekening BCA 2250890489 a/n M. Luqman Hakim. Untuk Informasi dan konfirmasi lebih lanjut, bisa menghubungi nomer 082225552038. (day/asd)