Lumajang (WartaBromo.com) – Gunung Semeru erupsi pada Sabtu(4/12/2021). Dua kecamatan di Lumajang gelap gulita.
Berdasarkan data yang diterima Wartabromo, peningkatan aktivitas Semeru ini terjadi sejak pukul 15.00 WIB. Thoriqul Haq, Bupati Lumajang mengatakan saat ini Kecamatan Pronojiwo dan Candipuro Gelap Gulita. Guguran awan panas yang pekat muncul dari Semeru.
Tak hanya itu, disebutkan listrik juga padam di wilayah tersebut. Hujan bercampur abu pekat saat ini masih terjadi. Tercium asap belerang, diduga berasal dari guguran awan panas terkena air.
Warga di sekitar Gunung Semeru saat ini dievakuasi ke Sumber Wuluh, Kecamatan Candipuro, Lumajang. BPBD mengirim sekitar 2 ribu masker dan jenset ke lokasi. (may/asd)
Baca juga: Semeru Luncurkan Guguran Awan Panas