Sumber (WartaBromo.com) – Jalur alternatif penghubung Kabupaten Probolinggo-Lumajang via Kecamatan Sumber dilanda longsor. Peristiwa itu terjadi usai wilayah setempat diguyur hujan lebat, Minggu (14/11/2021) lalu.
Berdasar informasi yang diperoleh, setidaknya ada 4 titik longsor terjadi di ruas jalan setempat. Di antaranya jalur Sumber – Ledokombo. Tepatnya di RT 03 RW 02 dan RT 01 RW 01 Dusun Beras, Desa Tukul.
Di lokasi ini, longsor terjadi sepanjang 6 meter dengan ketinggian tebing 9 meter. Titik selanjutnya yakni RT 12 RW 04 dan RT 13 RW 03 Dusun Pojok, Desa Ledokombo. Panjangnya diperkirakan 10 meter dengan kedalaman 10 meter.
“Yang di Desa Ledokombo itu, dekat pertigaan ke jalan Desa Sumberanom,” kata Supriadi, warga Ledokombo, pada Senin, 15 November 2021.
Jalan yang alami longsor, merupakan utama penghubung Kabupaten Probolinggo menuju Kabupaten Lumajang via Kecamatan sumber. Paska terjadi longsor, warga memasang tanda seadanya. Agar kendaraan dengan tonase besar bisa menghindari titik longsor itu.
“Jadi buka setengah jalur saja, Mas. Krena khawatir tambah parah dan gak bisa dilalui. Kami kemudian melaporkan longsor tersebut ke pemerintah daerah,” lanjutnya.
Tim reaksi cepat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (TRC BPBD) setempat kemudian memasang garis kuning (yellow line) di sepanjang lokasi longsor pada Minggu, 14 November. Pemasangan yellow line dimaksudkan agar pengguna jalan berhati-hati.
“Agar lebih waspada dan berhati-hati, terutama ketika hujan dan kondisi jalan lebih licin,” sebut Kabid Kedaduratan BPBD, Sugeng Supri Sayoga.
Ia belum memastikan langkah taktis yang akan diambil pasca kejadian ini. Pihaknya akan berkoordinasi dengan instansi terkait. “Kami masih menunggu petunjuk dari Bapak Plt Bupati Probolinggo. Kalau dipasang bronjong, kami juga khawatir justru tambah parah,” tandas Sugeng. (lai/saw/asd)