Bangil (WartaBromo.com) – Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kabupaten Pasuruan (Forkopimda) FC unggul 5-1 atas Askab Pasuruan FC dalam laga persahabatan yang digelar di Stadion R. Soedrasono, Pogar, Bangil, Sabtu (25/9/2021) pagi. Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf selaku kapten tim Forkopimda FC memborong 4 gol.
Tiga gol Bupati, disarangkan ke gawang lawan yang dijaga oleh Abu Bakar Assegaf melalui bola hidup. Sedangkan 1 gol dicetak melalui tendangan bebas. Gol sisanya dicetak oleh pemain sayap kanan Forkopimda FC, Pak Wo, mantan pemain Persebaya.
Salah satu gol dari Gus Irsyad dicetak melalui umpan manis dari bek legendaris Persekabpas Pasuruan, Jordi Kartiko. Umpan dari Jordi yang dilambungkan dari sayap kanan, disambut tendangan kaki kanan dari Bupati dan bersarang di pojok kanan gawang lawan.
Tak hanya mencetak gol, el-capitano Forkopimda FC ini juga memberikan umpan-umpan manja kepada rekan se-timnya. Salah satu umpan cantik yang disodorkan Gus Irsyad disambut oleh AFS Dewantoro, Ketua PN Bangil dengan sepakan kaki kiri.
Sayang, tembakan dari Ketua PN terlalu keras sehingga melambung di atas mistar gawang yang dikawal Yik Bakar. Saking kerasnya tendangan, Dewantoro sampai terguling. Lucunya, sepatu kirinya pun jebol. Sehingga ia ditarik keluar.
Kesebelasan Forkopimda FC sebenarnya bisa memperlebar keunggulan. Seandainya sepakan Ramdhanu Dwiyantoro, Kejari Kabupaten Pasuruan yang dilakukan dari titik putih bisa bersarang ke gawang. Namun, sepakan Ramdhanu melambung jauh di atas mistar gawang.
Tak tinggal diam dengan ketertinggalan 5 gol, Askab Pasuruan terus melakukan perlawanan dengan menggempur pertahanan Forkopimda FC. Dalam satu serangan balik yang dilakukan Askab, pelanggaran dilakukan oleh Mahrus di kotak 12 pas.
Sehingga wasit menghadiahi penalti bagi Askab FC. Tendangan bola dari titik putih diambil langsung oleh bos Assyabab Bangil, Abu Bakar.
Dengan mengambil ancang-ancang sejenak, Yik Bakar berhasil menjebol gawang Forkopimda FC yang dijaga langsung oleh Kapolres Pasuruan AKBP Erick Frendriz. Dan, gool! Bola meluncur di sudut kiri gawang yang dijaga Kapolres.
Sampai pluit panjang tanda akhir pertandingan, Kesebelasan yang dikapteni Gus Irsyad unggul 5-1. Bupati Pasuruan berharap, olahraga bersama Forkopimda FC melawan Askab FC ini menjadi semangat untuk seluruh masyarakat untuk menumbuhkan kecintaan pada olahraga.
“Menumbuhkan semangat kecintaan pada daerah dan bergandengan tangan, memajukan olahraga di daerah,” kata Bupati Pasuruan, Irsyad Yusuf sebelum memasuki lapangan hijau. (oel/asd)