Beragam peristiwa kami sajikan pada 16 September melalui laman media online wartabromo. Ragam berita menarik kini kami rangkum untuk kembali anda baca dalam koran online edisi Jumat (17/09/2021). Mulai Harga Telur Anjlok Bikin Pedagang Kelabakan hingga Maling Guling Perumahan:
- Pria Curi Guling di Perumahan Terekam CCTV
Pasuruan (wartabromo.com) – Seorang pria terekam CCTV saat mengambil guling di Perumahan Pucang Indah I Kota Pasuruan beberapa waktu lalu. Menurut warga, aksi tersebut bukan sekali terjadi.
Dari rekaman CCTV seorang pria yang mengendarai motor ini mengambil sebuah guling yang sedang dijemur pemiliknya di pagar. Aksi pria itu terekam kamera CCTV. Simak Selengkapnya.
- Curi Motor Pemancing, Warga Gending Babak Belur Dimassa
Gending (WartaBromo) – Maling motor babak belur dipukuli warga Desa Pesisir, Kecamatan Gending, Kabupaten Probolinggo. Pencuri ini babak belur saat berusaha kabur dari kepungan warga, usai mencuri sepeda motor pemancing.
“Merasa terdesak, pelaku -Didik Budiarto (42)- langsung meninggalkan motor dan melarikan diri tapi warga sudah menjaga semua jalan keluar desa tersebut, hingga anggota Polsek Gending datang. Karena pelaku bersembunyi ketika tidak bisa menemukan jalan keluar,” ungkap Aipda Adi Sapta Eka Wijaya selaku Kanit Reskrim Polsek Gending pada Kamis, 16 September 2021. Simak Selengkapnya.
- Pedagang Kelabakan, Harga Telur di Kota Pasuruan Turun hingga Rp18 ribu per Kilogram
Pasuruan (WartaBromo.com) – Harga telur ayam di Kota Pasuruan anjlok dalam beberapa hari terakhir. Saat ini harga telur menyentuh Rp18 ribu per kilogram.
Seorang supplier telur di sejumlah pasar di Kota Pasuruan, Idham mengaku, anjloknya harga telur ini sudah terjadi sejak bulan Juli kemarin. Simak Selengkapnya.
- Semua Wisata Kabupaten Pasuruan Buka, Tapi Ada Syaratnya
Pasuruan (wartabromo.com) – Seluruh wisata di Kabupaten Pasuruan sudah diperbolehkan buka. Namun, ada sejumlah syarat yang harus dipenuhi penyedia wisata dan wisatawan.
Mengacu pada SE Satgas Covid-19 Kabupaten Pasuruan Nomor 100/65/COVID-19/IX/2021, Pemerintah Kabupaten Pasuruan menerapkan PPKM Level 2. Pelaksanaan kegiatan di fasilitas umum (area publik, taman umum, tempat wisata umum dan area publik lainnya) diizinkan buka dengan kapasitas maksimal 25 persen. Simak Selengkapnya.
- Seragam Gratis untuk Pelajar Kota Pasuruan Tak Kunjung Terealisasi, Dewan: Niat atau Tidak?
Pasuruan (WartaBromo.com) – DPRD Kota Pasuruan menyorot pengadaan seragam gratis di Kota Pasuruan. Dewan mempertanyakan mengapa pengadaan seragam itu belum terealisasi sampai sekarang.
Hal ini diungkapkan oleh juru bicara Fraksi PKS, Ismu Hardiyanto dalam rapat paripurna II dengan agenda pandangan umum fraksi terhadap Raperda Perubahan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Kota Pasuruan. Simak Selengkapnya.