21 Pengunjung Warung Kopi Swab On The Spot, 8 Reaktif

1270

Lumajang (WartaBromo.com) – Petugas kembali melakukan operasi Yustisi PPKM level 3 dengan melakukan swab kepada pengunjung waring kopi di kawasan Toga, Lumajang. Hasilnya  21 pengunjung dinyatakan reaktif Covid-19.

Ada 21 pengunjung yang dilakukan swab antigen oleh tim tracing Dinas Kesehatan. Hasilnya 8 orang diantaranya dinyatakan Positif.

Kapolres Lumajang, AKBP Eka Yekti Hananto Seno melalui Paur Subbag Humas Ipda Andrias Shinta menjelaskan, Operasi Yustisi PPKM level 3 jam dilaksanakan untuk mendisiplinan masyarakat pada massa PPKM Level 3.

“Operasi ini menyasar masyarakat yang masih nekat nongkrong di warung maupun cafe dan melanggar jam malam,” Ujar Shinta, Minggu (25/7/2021).

Lebih lanjut Shinta menjelaskan, 21 orang yang tejaring operasi PPKM Level 3 malam kemarin berada di dua tempat. Diantaranya, sebanyak 5 orang di swab antigen di warung kopi jalan Veteran Lumajang. Hasilnya, 4 orang negatif dan 1 orang positif.

Kemudian swab antigen juga dilakukan di warung kopi di Jalan Gajah Mada sebanyak 16 orang pengunjung dan pegawai. Hasilnya, 9 orang dinyatakan negatif, dan 7 orang positif.

“Jadi total 8 orang hasilnya positif dari dua tempat tersebut langsung diisolasi di Aula BKD Lumajang,” terangnya.

Dijelaskan Shinta, swab antigen dalam rangka operasi yustisi PPKM Level 3 ini akan terus berlangsung hingga hari ini, 25 Juli 2021. (rul/may)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.