Ini Keuntungan Investasi Emas yang Penting Diketahui

752

 

Pasuruan (wartabromo.com) – Dewasa ini investasi emas begitu banyak dipilih masyarakat. Tak perduli tua, muda, pria maupun wanita, investasi emas dipilih sebagai tabungan aset di masa depan.

Meski begitu, tak semua orang yang berinvetasi emas paham mengenai kelebihannya. Sebab, kebanyakan hanya asal ikut-ikutan tanpa tahu benefit atau keuntungan yang didapatkan.

Nah, bagi yang masih belum tahu keuntungan investasi emas, dirangkum dari beberapa sumber, inilah keuntungannya:

1. Mudah Dicairkan

Keuntungan pertama yang bisa didapatkan dari hasil invetasi emas adalah uangnya mudah dicairkan. Investasi emas memberikan keleluasaan bagi para pemegang investasi untuk dapat mencairkannya ke dalam bentuk uang tunai dengan cara yang relatif mudah.

Berbeda dengan investasi lain yang pada umumnya lebih sulit dicairkan atau hanya dapat diklaim pada saat tertentu saja. Uang dari hasil investasi emas bahkan dapat dicairkan dalam waktu singkat dan kapan saja.

2. Bebas Pajak

Memiliki emas sebagai barang investasi merupakan pilihan yang tepat bila menginginkan investasi bebas pajak. Berbeda dengan investasi dalam bentuk lain, kebanyakan pasti akan dikenakan pajak.

Mengapa demikian? Sebab, Keuntungan yang didapat dari investasi tak lantas langsung dinikmati oleh para pemegang saham perusahaan tersebut. Melainkan akan dibagi dengan pemilik perusahaan dan terkena pajak.

3. Dapat Melindungi Nilai Kekayaan

Emas memiliki kecenderungan nilai yang terus meningkat dari tahun ke tahun. Tidak heran jika berinventasi dalam bentuk emas dikatakan dapat melindungi nilai kekayaan.

Mengapa bisa begitu? Sebab harga emas cenderung stabil dan selalu mengalami kenaikan dari waktu ke waktu. Bahkan, ketika dijual kembali, pemegang investasi emas cenderung mendapatkan hasil balik yang lebih tinggi. (trj/may)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.