Nyopet di Pasar Sukorejo, Pria Ini Tepergok Warga

2626

 

Sukorejo (WartaBromo.com) – Apes menimpa seorang copet asal Kecamatan Wonorejo. Ia tepergok warga saat melakukan aksinya di Pasar Sukorejo, Kabupaten Pasuruan, Minggu (09/05/2021).

Kapolsek Sukorejo, AKP Sukiyanto membeberkan, pelaku yang bernama Mohamad Saihu warga Desa Karangasem, Kecamatan Wonorejo tersebut datang sendirian ke Pasar Sukorejo.

Di dalam pasar itulah ia mencari korbannya. Kemudian ia melihat seorang pengunjung pasar yang bernama Karsulin warga Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan.

Pelaku pun mengawasi Karsulin yang saat itu tengah berbelanja dengan mengenakan tas kecil yang diselempangkan ke sebelah kiri.

“Korban pun didekati pelaku lalu membuka tas korban pelan-pelan dan mengambil ponsel milik korban,” kata Sukiyanto.

Namun apes, Karsulin sadar saat tasnya dirogoh Mohamad Saihu. Sontak ia pun langsung berteriak “copet..copet” yang otomatis mengundang warga sekitar untuk mengejar Mohamad Saihu.

Karena dikejar banyak orang, Mohamad Saihu akhirnya berhasil ditangkap warga. Aksi yang dilakukan Mohamad Saihu di Pasar Sukorejo ini sempat viral di media sosial Facebook.

“Pelaku beserta barang bukti kemudian langsung kami amankan ke Polsek Sukorejo,” imbuh Sukiyanto. (tof/asd)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.