Pasuruan (WartaBromo.com) – Tikus menjadi hewan yang tak jarang dijumpai di dalam rumah. Tak hanya menjijikkan, tikus juga bisa membawa penyakit bagi anggota keluarga.
Karena itulah banyak orang yang memutuskan membasmi tikus dengan cara diracun. Alhasil, tikus yang mati diracun kebanyakan mati di suatu tempat dan menjadi bangkai.
Dinukil dari kompas.com, ternyata ada beberapa bahan yang bisa digunakan sebagai pengganti racun tikus. Apa saja ya? Ini di antaranya:
1. Bawang Putih
Pertama, BoloWarmo bisa mengusir tikus dengan menanam bawang putih di pekarangan rumah. Tumbuhan ini mengandung senyawa belerang berbau menyengat yang tak disukai tikus.
Selain menanamnya, Bolo juga bisa memasukkan satu siung bawang putih ke dalam air mendidih. Diamkan beberapa saat dan masukkan ke dalam botol spray. Semprotkan pada area rumah yang biasa dilalui tikus.
2. Peppermint
Rasa menthol dari daun peppermint memang disukai manusia, tapi tidak dengan tikus. Hal inilah yang membuat kebun peppermint tak pernah dirusak oleh tikus.
Dengan menanam pohon peppermint di halaman dan sekitar rumah, BoloWarmo bisa mencegah tikus masuk. Jika tikus suka berkeliaran di dapur, tanam saja peppermint di mini pot dan letakkan di titik tertentu tempat tikus biasa masuk.
3. Tumbuhan Catnip
Terlalu sulit mendapatkan peppermint? Jangan putus asa Bolo! Bolowarmo bisa menggunakan tumbuhan catnip yang ada di pekarangan rumah.
Sebagai anggota keluarga tanaman mint, catnip memiliki aroma yang sangat kuat. Aromanya sangat dibenci tikus, kumbang, juga kutu daun.
Nah, itu sejumlah bahan yang bisa digunakan untuk mengusir hewan pengerat ini. Selamat mencoba Bolo. (trj/ono)