Pasuruan (WartaBromo.com) – DPC PDIP Kabupaten Pasuruan menggelar Musancab serentak, Minggu (11/4/2021) siang. Menjelang pileg 2024, partai berlambang banteng ini menargetkan tambahan 1 kursi tiap dapil.
“Target kami di pileg kabupaten menambah 1 kursi tiap dapil, dari yang sekarang 8 kursi, targetnya ke depan 14 kursi,” kata Ketua DPC DPIP Kabupaten Pasuruan Andri Wahyudi, usai Musancab serentak di Pandaan.
Selain di tingkat kabupaten, Andri menambahkan, partainya siap untuk bertarung dalam rangkaian pemilu tahun 2024 mendatang. Baik di tataran pileg dan pilpres, maupun tingkat kabupaten sampai tingkat nasional.
“Insha Allah menjelang 2024, DPC PDIP Kabupaten Pasuruan siap bertarung dan berkompetisi untuk di proses Pileg kabupaten, provinsi, dan RI, maupun pilpres. Dan PDIP, siap berkompetisi dan bertarung di pileg dan pilkada Kabupaten Pasuruan,” tegasnya.
Saat disinggung terkait pencalonan dirinya sebagai Calon Bupati Pasuruan tahun 2024 mendatang, Andri mengatakan siap, jika memang ditugaskan partai.
“Siap, sebagai petugas partai, saya siap ditugaskan di manapun. Termasuk jika memang ditugaskan maju Pilbup,” ucap Andri, yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan ini.
Adapun, terkait target perolehan kursi di pileg mendatang, Wakil Ketua DPD PDIP Jatim Budi Sulistyono mengatakan, tidak mustahil untuk mencapai target tersebut. Tergantung perjuangan dari pengurus DPC sampai ranting.
“Bukan mustahil tambahan 1 kursi 1 dapil, tergantung mengelola elektoralnya. Dan saya lihat DPC Kabupaten Pasuruan sangat mungkin untuk mencapai itu,” kata Budi Sulistyo yang juga Bupati Ngawi. (oel/asd)