Penting! Ini Hal yang Harus Dipersiapkan Pengendara Motor Pemula

766

 

Pasuruan (WartaBromo.com) – Meski terlihat mudah, ternyata mengendarai motor masih terasa sulit bagi para pemula. Oleh karena itu diperlukan persiapan matang sebelum benar-benar mengendarai motor di jalanan.

Persiapan diri yang harus dilakukan oleh pengendara motor pemula sangat penting. Supaya bisa menghindari hal yang tidak diinginkan seperti pelanggaran lalu lintas atau kecelakaan.

Lantas, apa saja hal yang harus dipersiapkan dengan matang bagi pengendara motor pemula? Dinukil dari beberapa sumber, berikut ini diantaranya:

1. Siapkan Perlengkapan Mengemudi

Tidak bisa disangkal, mengendarai motor memang lebih berisiko dibanding mengendarai mobil. Pasalnya, ketika terjadi kecelakaan atau benturan, tubuh pengendara akan langsung terkena dampaknya karena tak ada sesuatu yang melindungi.

Berbeda dengan pengendara mobil karena benturan biasanya akan mengenai bodi kendaraan terlebih dahulu. Atas alasan tersebut, maka pengendara motor harus melindungi diri mereka dari kemungkinan terburuk saat berkendara.

Hal yang bisa dilakukan adalah dengan menggunakan helm, jaket, pelindung dada, dan juga sarung tangan. Jangan asal dalam memilih perlengkapan mengemudi karena berkaitan dengan keselamatan.

2. Kursus Mengemudi

Tidak hanya mengendarai mobil saja yang butuh kursus, bagi pemula yang akan mengendari motor di jalanan, jangan nekat mengendarai sendiri. Baiknya kursus mengemudi motor lebih dahulu.

Hal ini sangat penting dilakukan karena sangat bermanfaat jika diterapkan di jalanan ramai. Jangan malu untuk meminta bimbingan pada orang lebih mahir dan rajinlah membaca buku panduan kendaraan bermotor guna memperjelas pemahaman.

3. Rajin Berlatih Secara Bertahap

Ketika sudah mengetahui dasarnya, jangan langsung praktek ke jalanan. Cobalah dulu secara bertahap, mulai dari berkeliling lapangan luas, berkeliling kompleks perumahan, dan coba pelan-pelan ke jalan raya.

Tetaplah tenang dan santai, serta jaga konsentrasi. Sesuaikan kecepatan kendaraan, jangan terlalu lambat atau malah terlalu kencang, dengan begitu lama-kelamaan akan terbiasa saat berkendara.

4. Pahami dan Patuhi Rambu Lalu Lintas

Hal yang tidak kalah penting dilakukan adalah memahami dan mematuhi rambu lalu lintas. Jangan pernah melanggar rambu lalu lintas apa pun alasannya. Mengingat, rambu lalu lintas dibuat bukannya tanpa alasan.

5. Buat SIM

Selain keempat hal di atas, sebagai pemula jangan lupa untuk segera membuat Surat Izin Mengemudi (SIM). Kartu identitas ini sangat dibutuhkan sebagai bukti bahwa sebagai pengendara telah memenuhi persyaratan dan izin mengemudi dari kepolisian setempat. (trj/may)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.