Banjir di Kutorenon Surut, Warga Mulai Bersih-bersih

1133

 

Lumajang (WartaBromo.com) – Banjir yang menggenangi Dusun Biting, Desa Kutorenon, Kecamatan Sukodono mulai surut. Warga pun mulai melakukan pembersihan rumah.

Agus Triyono, Sekretaris Daerah Lumajang mengatakan sebagian warga mulai membersihkan rumah yang dilanda banjir. Lumpur yang cukup tebal membuat warga ekstra keras saat bersih-bersih.

“Sudah mulai surut, warga sebagian masih ada dipengungsian, sebagian ada warga yang memilih bersih-bersih rumah,” kata Agus, Minggu (28/02/2021).

Dikatakan kemudian, wilayah ini tidak termasuk dalam area rawan banjir. Sehingga warga tidak memiliki persiapan apapun saat tiba-tiba sungai meluap dan merendam rumahnya.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa banjir ini. Namun, warga mengalami kerugian material yang cukup besar.

“Dari laporan sementara yang saya terima pagi ini, sangat banyak kerugian materil yang diderita oleh warga. Ada juga ternak, ada belasan ekor kambing yang mati, kalau ayam sudah ratusan ekor,” pungkas Agus.

Sekadar diketahui, banjir di wilayah Biting terjadi sejak Sabtu (27/02/2021). Ketinggian air mencapai 2 meter. (rul/may/ono)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.