Beragam peristiwa kami sajikan pada 8 Februari melalui laman media online wartabromo. Ragam berita menarik kini kami rangkum untuk kembali anda baca dalam koran online edisi Selasa (09/02/2021). Mulai Mobil Terseret Banjir Material Lahar Gunung Semeru hingga Gaji PNS Bakal Dirombak:
- Mobil Terseret Banjir Material Lahar Gunung Semeru
Lumajang (WartaBromo.com) – Beredar video yang memperlihatkan detik-detik sebuah mobil terseret lahar material Gunung Semeru. Diketahui, peristiwa ini terjadi di Sungai Curah Kobokan, Desa Supiturang, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang, Senin (8/2/2021).
Dalam video berdurasi 30 detik, lahar dingin Semeru menerjang Curah Kobokan. Mobil yang berada di pinggir sungai kemudian terseret derasnya lahar dingin. Mobil ini pun jatuh ke Sungai. Simak Selengkapnya.
- Mogok, Pencuri Tinggalkan Truk di Pinggir Jalan
Pasuruan (WartaBromo.com) – Seorang maling meninggalkan truk hasil curiannya di tepi jalan Dusun Kuntul Selatan, Desa Kalipucang, Kecamatan Tutur. Truk bernopol N 8710 UH ditemukan warga, Senin (8/2/2021).
Saat ditemukan, tempat kunci dalam kondisi rusak. Patahan tempat kuncinya juga tercecer di lokasi. Simak Selengkapnya.
- Pemkot Pasuruan Belum Anggarkan Pemeliharaan untuk Cagar Budaya
Pasuruan (WartaBromo.com) – Tahun 2020 lalu, Pemkot Pasuruan telah menerbitkan SK Penetapan Cagar Budaya di Kota Pasuruan. Namun begitu, pemeliharaan atas cagar budaya yang ditetapkan ini belum bisa dilakukan pemkot.
Kasi Sejarah dan Cagar Budaya pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Pasuruan, Kurniawan mengungkapkan, anggaran yang diperlukan untuk pemeliharaan cagar budaya cukup besar. Simak Selengkapnya.
- Gaji PNS Bakal Dirombak, Begini Rincian serta Besarannya di 2021
Jakarta (WartaBromo.com) – Pemerintah berencana akan melakukan perombakan terhadap gaji Pegawai Negeri Sipil (PNS). Jika biasanya gaji PNS terdiri dari banyak komponen, kini hanya gaji dan tunjangan saja.
Haryomo Dwi Putranto, Deputi Bidang Pembinaan Manajemen Kepegawaian BKN mengatakan, saat ini pihaknya mempercepat perumusan kebijakan. Di antaranya dengan reformasi sistem pangkat dan penghasilan. Simak Selengkapnya.
- Yang Tersisa dari Banjir Bandang Kepulungan
BENCANA itu datang tiba-tiba. Tanpa petanda, air bah menerjang permukiman penduduk di Desa Kepulungan, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan, Rabu (3/2/2021) petang lalu.
Teriakan ‘minta tolong’ dari warga sekitar mengagetkan Wahid yang saat itu baru saja pulang kerja. Belum juga mengetahui musabab teriakan itu, ia mendapati air dengan deras merangsek masuk ke rumahnya. Simak Selengkapnya.