Banjir Kian Meninggi, Anak-Anak dan Lansia Dievakuasi

1386

 

Pasuruan (WartaBromo.com) – Banjir yang melanda sebagian wilayah Kota Pasuruan belum juga surut. Hingga pukul 21. 30, luberan air dari Kali Gembong makin meninggi.

Baca: Di Kelurahan Petamanan, Banjir Nyaris Capai Atap

Baca juga: Kali Gembong Meluap, Tengah Kota Dilanda Banjir Sedada

Di Jambangan, Kelurahan Purworejo, genangan air dalam rumah yangsetinggi sebelumnya mencapai lutut, terpantau terus meningkat.

“Air makin masuk dab terus meningkat permukaannya. Anak-anak dan lansia dievakuasidievaluasi,” kata Juni, warga setempat.

Kondisi yang sama juga terjadi di Kelurahan Petamanan, Kecamatan Panggungrejo. Petugas mengevakuasi sejumlah anak-anak dan lansia.

Baca: Di Gempol, Banjir dan Longsor Landa Dua Desa

Baca juga: Dilanda Banjir 2 Meter, Warga Sekarputih Mengungsi

Banjir di wilayah ini tingginya ada yang nyaris mencapai atap rumah. Hal ini karena lokasi pemukiman yang sangat mepet dengan Sungai Gembong yang kini meluber.

Kasi Pencegahan dan Penanggulangan BPBD Kota Pasuruan, Catur Aldoko mengungkapkan, pihaknya melakukan evakuasi terhadap anak-anak, lansia, dan warga sakit yang ada di sekitar di lokasi banjir.

“Sebagian warga yang tinggal di bantaran sungai ada dievakuasi ke SMK Salahudin, ke bekas kantor kelurahan,” kata Catur.

Selain di Kelurahan Petamanan, banjir juga merendam sejumlah pemukiman di Kelurahan Purworejo, Kecamatan Purworejo Kota Pasuruan. Di wilayah ini banjir mencapai hingga setinggi dada.

Lalu di Jalur Pantura Kelurahan Blandongan, Kecamatan Bugul Kidul, Kota Pasuruan, luberan Sungai Petung juga mengakibatkan arus lalu lintas merambat. Laju lalu lintas dibuat searah dan sebagian kendaraan sepeda motor dialihkan melalui jalan-jalan kecil. (tof/asd)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.