Kejadian Mistis di Tol Malang-Pandaan hingga PHK Gegara Status WA | Warmo Rewind 2020

2243

Lumajang (WartaBromo.com) – Sepanjang 2020, banyak sekali peristiwa yang jadi perhatian warganet. Mulai dari razia pekerja seksual, hingga kejadian mistis.

Berikut 10 berita yang mendapat perhatian warganet sepanjang 2020:

  1. Mistis! Lewat Tol Malang-Pandaan, Pria asal Sumut Malah Tersesat di Hutan

Mojokerto (WartaBromo.com) – Pria asal Provinsi Sumatera Utara tersesat usai melintas di jalur tol Malang-Pandaan. Tak disadari, ia berada di hutan termasuk Dusun Made, Desa/Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto.

Pengalaman tak mengenakkan itu dialami oleh Suryadi (31), warga yang berasal dari Desa Nogorejo, Kecamatan Galang, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, pada Kamis (12/11/2020) malam. Selengkapnya…

  1. Mau Presentasi Pakai Zoom? Begini Caranya

Pasuruan (Wartabromo.com) – Dua minggu sudah, aktivitas di luar rumah berpindah di rumah masing-masing. Tak ayal, kebutuhan forum diskusi dilakukan secara daring.

Salah satu aplikasi yang dapat digunakan untuk meeting online adalah Zoom. Aplikasi tersebut memungkinkan video confrence dengan mudah untuk menghubungkan banyak orang. Selengkapnya…

  1. Pengakuan Kawan setelah “Beli” Istri Pria Rejoso: yo-opo, lego ta?

Pasuruan (WartaBromo.com) – Pria asal Rejoso, Kabupaten Pasuruan menjual istri kepada kawan dan tetangga. Puaskan libido istri, dikatakan sebagai alasan suami nekat berperilaku tak lumrah itu.

Soal urusan puaskan istri tersebut, sedianya masih dalam penyelidikan dan penyidikan pihak kepolisian. Selengkapnya…

  1. Hantaman Tabung LPG Terhenti, Saat Suami Ucap : Aku masih sayang kamu, En

Kota Anyar (wartabromo.com) – Seorang istri aniaya suami siri dalam rumah kontrakan di Kecamatan Kota Anyar, Kabupaten Probolinggo. Penganiayaan berupa aksi hantamkan tabung LPG dan hunjamkan pisau si istri terhenti setelah suami ucapkan kalimat lembut.

Endang Sulastri (34) menyatakan penyesalan, telah menganiaya suaminya, Isbullah Huda (44). Iapun mengakui telah berselingkuh dengan orang lain, sehingga muncul pertengkaran demi pertengkaran. Selengkapnya…

  1. Buntut Pemberhentian Karyawan Gegara Status WA, 130 Karyawan Kena PHK

Pasuruan (WartaBromo.com) – Kasus pemberhetian karyawan setelah unggah status WhatsApp berbuntut panjang. Ratusan karyawan turut kena PHK karena ikut membelot dari perusahaan air minum dalam kemasan di Sukorejo, Kabupaten Pasuruan itu.

Pemecatan Dony Fatofa, membuat sejumlah pekerja melakukan protes. Mereka kemudian melakukan aksi mogok kerja, meminta perusahaan mempekerjakan Dony kembali. Selengkapnya…

  1. Siswa Pusdik Brimob Terlibat Baku Hantam dengan Oknum Anggota TNI

Pasuruan (WartaBromo.com) – Siswa Pusdik Brimob Watukosek baku hantam dengan anggota TNI diduga bertugas pada sebuah batalion di Pasuruan. Akibatnya 10 siswa mengalami luka-luka.

Menurut informasi, peristiwa ini terjadi pada Rabu (11/03/2020) sekira pukul 20.45 WIB. Saat itu, siswa Pusdik Brimob tengah iring-iringan dalam perjalanan dari pelatihan di Pantai Pasir Putih, menuju Mako Pusdik Brimob Watukosek. Selengkapnya…

  1. Bertarif Rp 800 Ribu Sekali Kencan, Belasan Pekerja Seks Tretes Terjaring Razia

Prigen (WartaBromo.com) – Sebanyak 18 wanita pekerja seks (WPS) di kawasan Tretes, ditangkap dalam razia yang digelar Satpol PP Kabupaten Pasuruan, Senin malam (14/12/2020).

Pekerja seks yang berhasil digaruk oleh Satpol PP termasuk kelas ‘atas’. Tarif sekali kencan bisa mencapai Rp 800 ribu untuk tiga jam. Selengkapnya.

  1. Ini Cara Mengaktifkan Paket Internet Gratis

Pasuruan (WartaBromo.com)- Operator Telkomsel memberikan dukungan terhadap program stay at home sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19.

Untuk bisa menikmati layanan tersebut caranya mudah. Cukup download Mytelkomsel di playstore. Setelah itu, pilih menu yang tersedia. Selengkapnya…

  1. Warga Pasuruan, Probolinggo dan Lumajang, Siap-siap Amati Gerhana Matahari Cincin ya!

Pasuruan (WartaBromo.com) – Tahun ini ada enam kali gerhana yang terjadi. Salah satunya Gerhana Matahari Cincin (GMC) yang akan terjadi pada 21 Juni mendatang dan bisa diamati di Pasuruan, Probolinggo dan Lumajang.

“Gerhana Matahari Cincin terjadi ketika Matahari, Bulan, dan Bumi tepat segaris dan pada saat itu piringan Bulan yang teramati dari Bumi lebih kecil daripada piringan Matahari. Akibatnya, saat puncak gerhana, Matahari akan tampak seperti cincin, yaitu gelap di bagian tengahnya dan terang di bagian pinggirnya,” tulis BMKG dalam rilisnya. Selengkapnya…

  1. Begini Pencerahan Kiai Nurul Huda Tanggapi Ningsih Tinampi soal Nabi dan Rasul

Pasuruan (WartaBromo.com) – Majelis Ulama Indonesia Kabupaten Pasuruan tak berikan sikap resmi terkait Ningsih Tinampi soal nabi dan rasul. Hanya saja ada pandangan, jika pihak yang mengaku dapat memanggil nabi dan rasul bisa disebut sesat.

Adalah Kiai Nurul Huda Muhammad, yang sampaikan pandangannya terkait pernyataan Ningsih Tinampi soal nabi dan rasul. Selengkapnya…

(may/ono)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.