Mau Bangun Rumah dari Nol? Yuk Simak Tips Hematnya

1281

 

Pasuruan (Wartabromo.com) – Rumah merupakan kebutuhan pokok bagi setiap orang. Tentu, memiliki hunian sesuai keinginan menjadi impian dan perlu persiapan matang.

Mengutip kompas, ada beberapa tips yang bisa dilakukan untuk menghemat pengeluaran dalam membangun rumah impian. Yuk simak!

1. Perencanaan matang

Hal pertama yang harus dilakukan pastinya membuat perencanaan matang. Bila perlu, konsultasikan kepada ahli. Bukan hanya itu, perlu juga untuk melakukan riset untuk mendapat beberapa opsi suaya dapat memilih mana yang cocok dan sesuai budget.

2. Pilih design minimalis dan simple

Memilih design minimalis tentu dapat menekan kebutuhan material dan biaya. Durasi pembangunan juga lebih cepat dibanding dengan pemilihan design yang rumit. Tak hanya eksterior, penghematan juga bisa dilakukan dengan membuat ruangan multifungsi.

3. Mencari tim konstruksi yang efisien

Ketika design sudah ready, saatnya mencari tim konstruksi yang efisien. Tim efisien yang dimaksud yakni jujur, aktif, komunikatif, teliti, rapi dan paling penting bekerja sesuai tenggat waktu, tentu dengan tidak mengorbankan kualitas pekerjaan.

4. Riset dan survei sendiri harga material

Jangan lupa, sebelum mulai proses pembangunan, survei dan riset harga material. Langkah ini usahakan dilakukan sebelum membentuk tim konstruksi untuk mencegah kecurangan mandor. Jadi, penting untuk mencatat segala kebutuhan bahan bangunan dan mengetahui harganya di pasaran.

5. Membangun secara bertahap

Apabila memiliki dana terbatas, dan masih banyak ekbutuhan mendesak lain, pembangunan rumah bisa dilakukan secara bertahap. Bisa bangun pondasi dulu, lalu bagian badan rumah, atap, baru masuk ke tahap finishing.

Terlepas dari kelima tips tersebut, yang terpenting ketika membangun rumah yakni mendahulukan fungsionalitas, bukan estetika. Meski estetika tak boleh ketinggalan, tapi membangun rumah tentunya harus mengutamakan fungsinya. (bel/ono)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.