Begini Kronologi Truk Kontainer Seruduk Ertiga di Patung Sapi Pandaan

4076

 

Pandaan (WartaBromo.com) – Truk kontainer bermuatan galon air mineral seruduk Ertiga di simpang empat Patung Sapi, Desa Tawangrejo, Kecamatan Pandaan, Jumat pukul 10.45 (20/11/2020).

Supangat (52), tukang ojek yang sedang mangkal di dekat lokasi mengungkapkan, kecelakaan bermula saat truk nopol B 9017 JD yang dikendarai Sugeng Riadi (37), melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Malang menuju Surabaya.

Mendekati simpang empat, di depan truk terdapat mobil Ertiga nopol N 1873 TK tersebut, berhenti karena lampu sudah berubah merah.

“Kayaknya rem blong, akhirnya menyeruduk Ertiga yang berhenti dan banting kanan menabrak tiang lampu lalin, lalu terguling ke kanan,” ucap Supangat.

Sementara itu, Ipda Yusuf, Kanit Turjawali Polres Pasuruan menambahkan, jika truk kontainer yang melaju dari arah Malang tersebut berusaha menghindari minibus di depannya.

“Akhirnya banting setir ke kanan, karena muatan terlalu berat, berisi galon air mineral, tidak bisa menguasai kemudi, akhirnya terguling,” ungkapnya.

Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. Mobil Ertiga juga sudah dievakuasi ke lahan kosong. Hanya saja, korban luka, Sugeng, sopir truk, dilarikan ke RS Medika Pandaan untuk dirawat. Ia mengalami luka pada bagian kepala dan lengan. Sedangkan sopir Ertiga belum diketahui kondisinya.

Ertiga mengalami kerusakan di bagian bodi belakang. Sedangkan truk rusak pada bagian depan dan kontainer pesok.

Kecelakaan juga mengakibatkan kemacetan panjang. Dari arah Surabaya menuju Malang terjadi penumpukan kendaraan.

Kendaraan dari arah Surabaya menuju Malang diarahkan melalui Jalan Pasar Pandaan. Pukul 13.40, kontainer beserta kepala truk sudah berhasil dievakuasi dari jalan raya menggunakan dua alat berat. Penumpukan kendaraan di Jalan Surabaya-Malang sudah mulai terurai.

“Nanti dulu, kami masih melakukan pendalaman,” kata Kanit Laka Polres Pasuruan kepada WartaBromo. (oel/ono)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.