Pasuruan (WartaBromo.com) – Dinas PU Sumber Daya Air dan Tata Ruang (PU SDA TR) Kabupaten Pasuruan melanjutkan proyek normalisasi sungai di Kabupaten Pasuruan. Upaya ini dilakukan untuk menanggulangi banjir di Kabupaten Pasuruan.
“Kalau kita sudah ada program rutin pengendalian banjir, yakni menormalisasi sungai-sungai kecil yang berada di bawah kewenangan kita, alat berat sudah kita turunkan ke sungai untuk mengeruk sedimentasi,” terang Kepala Dinas PU SDA TR Misbah Zunib saat dihubungi WartaBromo, Jumat (6/11/2020).
Saat ini, pihaknya sedang melakukan normalisasi sungai di beberapa titik. Di antaranya adalah sungai di Desa Kedawung Kulon, Kecamatan Grati; dan Desa Mendalan, Kecamatan Winongan.
Ada juga sungai di Desa Asem Kandang, Kecamatan Kraton; dan di Kecamatan Gempol. Hanya saja dijelaskan pihaknya masih belum bisa melakukan normalisasi sungai-sungai besar, seperti Kali Wrati, karena keterbatasan kewenangan.
Ditegaskan, normalisasi digenjot di sejumlah titik sungai tersebut dimaksudkan sebagai ikhtiar untuk mengantisipasi bencana banjir yang kerap terjadi.
“Proyek pengendalian banjir yang sudah selesai, salah satunya adalah pembangunan DAM di Desa Kedungringin. Untuk Kali Wrati dan sungai besar lain, kewenangan berada pada BBWS Brantas,” pungkasnya. (oel/ono)