Purnawirawan TNI Memalak 2 Remaja, hingga Pasar Loak Karangketug Terbakar | Koran Online 5 Nov

1610

Beragam peristiwa kami sajikan pada 4 November 2020 melalui laman media online WartaBromo. Ragam berita menarik kini kami rangkum untuk kembali anda baca dalam koran online edisi Kamis (5/11/2020). Mulai dari Purnawirawan TNI memalak 2 Remaja, hingga Pasar Loak Karangketug terbakar.

1. Ngaku Polisi, Purnawirawan TNI Memalak 2 Remaja

Gending (wartabromo.com) – Seorang oknum purnawirawan Tentara Nasional Indonesia (TNI) diamankan anggota Polsek Gending. Ia diduga sebagai pelaku pemalakan terhadap 2 remaja di Bukit Bentar Kabupaten Probolinggo.

Oknum itu berinisial RD (56), warga Desa Kambingan Rejo, Kecamatan Grati, Kabupaten Pasuruan. Pensiunan salah satu matra TNI itu merampas ponsel dua remaja, yakni TI (14) dan IR (14), warga Kecamatan Gending. Baca Selengkapnya.

2. Gegara Selang Elpiji Bocor, Rumah Di Leces Ludes Terbakar

Leces (wartabromo.com) – Rumah di Desa Tigasan Wetan, Kecamatan Leces, Kabupaten Probolinggo ludes terbakar pada Rabu (4/10/2020). Kebakaran dipicu oleh selang gas elpiji bocor saat kompor menyala.

Rumah tersebut diketahui milik Abdul Aziz (63), warga Blok Krajan, RT 003 RW 005. Kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 12.35 WIB. Saat itu pemilik rumah sedang memasak mie instan. Belum selesai masak, si empunya keluar sebentar. Rupanya, selang kompor gas yang digunakan untuk memasak mengalami kebocoran. Baca selengkapnya.

3. Pasar Loak Karangketug Terbakar

Pasuruan (WartaBromo.com) – Pasar Loak Karangketug, Kota Pasuruan, terbakar, Rabu (4/11/2020) malam. Tak pelak, insiden itu membuat warga sekitar tehenyak.

Berbondong-bondong, mereka berusaha memadamkan api yang tengah berkorbar dengan alat seadanya. “Sekitar jam 19. 00 tadi,” ujar Wahyu, salah satu warga sekitar yang ada di lokasi. Baca selengkapnya.

4. Dewan Minta Bantuan Sosial Ekonomi November-Desember Disalurkan Bulan Ini

Pasuruan (WartaBromo.com) – Bantuan sosial dan ekonomi untuk warga Kota Pasuruan yang terdampak Covid-19 tersisa 2 bulan. Dewan meminta sisa bantuan itu disalurkan langsung bulan ini.

Ketua Pansus Covid-19 Kota Pasuruan, Abdullah Junaedi mengatakan, ia sudah menyampaikan permintaan itu pada rapat dengan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Senin (01/10/2020). Baca selengkapnya.

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.