Kota Pasuruan Miliki Mesin PCR Diperkirakan Masih 2 Bulan Lagi

1274

 

Pasuruan (WartaBromo.com) – Rencana Pemkot Pasuruan membeli mesin polymerase chain reaction (PCR) masih berjalan. Saat ini proses administrasi pengadaan mesin PCR sudah selesai.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, Kokoh Arie Hidayat mengungkapkan mesin yang dibeli untuk mempercepat swab test itu bakal ditempatkan di RSUD Dr. R. Soedarsono, Kota Pasuruan.

“Penyedia sudah presentasi. Dilihat ruangannya, kan harus sesuai standar, Mas. Jadi proses administrasi sudah kita jalani semua lah,” kata Kokoh kepada WartaBromo, Rabu (28/10/2020).

Selama ini Pemkot mengirim sample hasil swab test pasien ke Malang dan Bangil. Untuk itu, Kokoh berharap dalam 2 bulan ke depan pengadaan mesin PCR itu bisa tuntas.

Rencana pembelian mesin PCR ini juga sempat menjadi sorotan Fraksi PKS DPRD Kota Pasuruan. Ketua Fraksi PKS, Imam Joko Sih Nugroho menilai, pembelian mesin PCR itu sudah direncanakan sejak lama namun belum kunjung terealisasi.

Menurut Imam Joko, dengan memiliki mesin PCR sendiri keputusan atas tindakan medis bisa dilakukan lebih cepat dan tepat serta dapat meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di rumah sakit.

“Kami memahami, bahwa dibutuhkan adanya sarana dan prasarana penunjang. Justru karena itulah tugas pemerintah daerah bersama perangkat yang dimiliki, berkewajiban untuk mewujudkannya,” kata Imam Joko. (tof/ono)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.