Pasuruan (WartaBromo.com) – Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Raharto Teno Prasetyo-M. Hasjim Asjari atau yang memiliki akronim TEGAS mendapat nomor urut 2 di Pilwali Kota Pasuruan 2020.
Soal nomor urut 2 ini, Ketua Tim Pemenangan TEGAS, Aminurrokhman menanggapi, bahwa angka 2 merupakan anugrah dari Tuhan.
“Ini simbol bahwa Pak Teno harus 2 kali memimpin Kota Pasuruan,” kata Aminurrokhman.
Sementara itu, Teno dalam sambutannya setelah menerima pengundian nomor urut, mengimbau kepada warga Kota Pasuruan agar berpartisipasi dalam Pilwali kali ini dengan datang ke TPS. “Pilih calon yang sesuai pilihan Anda,” kata Teno.
Seperti diketahui, Kamis (24/09/2020) KPU Kota Pasuruan menggelar rapat pleno terbuka dengan agenda pengundian nomor urut Paslon dalam Pilwali Kota Pasuruan 2020.
Pada pengundian nomor urut ini, Paslon Gus Ipul-Adi Wibowo mendapatkan nomor urut 1, sementara Paslon Teno-Hasjim mendapatkan nomor urut 2. (tof/asd)