“Program CSR kali ini adalah program untuk peduli lingkungan dan peduli edukasi wisata. Dan kebetulan hari ini kita membantu Planker (Pemuda Langganan Keramaian, red) yang ada di desa Gerbo. Jadi sekalian kegiatannya cukup positif termasuk dalam hal ini pelestarian alam, sehingga PLN tertarik untuk membantu dalam kegiatan-kegiatan ini,” kata Suroso.
PASURUAN (Wartabromo.com) – Bertempat di lembah Gunung Tumpeng, Desa Gerbo Kecamatan Purwodadi Kabupaten Pasuruan, PLN UIT JBTB, UPT Probolinggo menyerahkan bantuan CSR (Corporate Social Responcibility) berkelanjutan. Dalam program CSR kali ini bantuan diberikan untuk sektor pendidikan dan sektor pelestarian alam.
Bantuan senilai Rp. 128.200.000 (seratus dua puluh depan juta dua ratus ribu Rupiah) ini diperuntukan untuk pengembangan daerah menjadi desa wisata edukasi unggulan.
Hadir dalam kegiatan ini, GM PLN UIT JBTB, Suroso dan HM. Suharto, Plt Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pasuruan. “Program CSR kali ini adalah program untuk peduli lingkungan dan peduli edukasi wisata. Dan kebetulan hari ini kita membantu Planker (Pemuda Langganan Keramaian, red) yang ada di desa Gerbo jadi sekalian kegiatannya cukup positif termasuk dalam hal ini pelestarian alam sehingga PLN tertarik untuk membantu dalam kegiatan – kegiatan ini,” kata Suroso.
Suroso juga menambahkan hal-hal positif yang menjadi menarik pihaknya untuk memberikan bantuan kepada Planker dikarenakan kegiatan yang dilakukan bersifat edukatif seperti edukasi wisata pertanian dan juga edukasi dari sisi kelistrikan yang memiliki keterkaitan dengan PLN.
“PLN itu punya produk namanya produk Stroomnet yang dikembangkan oleh anak perusahaan PLN bernama Icon Plus. Ada internetnya. Ada paket TV-nya. Itu nanti dikembangkan kesana jadi cukup pake produknya PLN saja, sehingga itu bisa memberi edukasi bahwa PLN itu bukan hanya listrik,” tambah Suroso.
Sementara itu, menanggapi atas pemberian program bantuan CSR PLN ini, Makhmud HS selaku pembina Planker desa Gerbo mengaku bersyukur dan akan berkomitmen mengelola wisata edukasi alam ini secara konsisten berkelanjutan.
“Alhamdulillah, kami yang sudah berjalan 2 tahun dan sempat berjalan di tempat ini. Namun dengan adanya CSR PLN ini kami bisa melangkah ke depan. Terima kasih banyak,” ungkap Makhmud.
Menurut Makhmud, ke depan dengan bantuan CSR yang diberikan oleh PLN ini, pihaknya akan melakukan program berkelanjutan edukasi alam di wilayahnya dengan menggandeng pelajar.
“Untuk mengelola edukasi alam ini kami akan menggandeng siswa siswi sekolah dasar hingga mahasiswa untuk bisa terjun langsung mengetahui proses berkebun dan bercocok tanam secara tradisional,” imbuhnya.
Bukan hanya dari Planker, Pemkab Pasuruan yang diwakili oleh Plt Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pasuruan, HM. Suharto memberikan respons positif atas program bantuan CSR yang berikan PLN guna mengembangkan desa wisata edukasi alam ini.
“Kita (Pemkab Pasuruan) sangat memberikan apresiasi atas kegiatan ini dan sangat mendukung. Saat ini kita sedang mengembangkan wisata yang berbasis kehidupan desa. Sehingga ke depan akan banyak destinasi wisata baru di Kabupaten Pasuruan,” terang HM. Suharto.
Dalam sambutannya, HM. Suharto menyatakan bahwa adanya desa wisata edukasi di Gerbo ini dapat memperkuat sabuk wisata di wilayah Pasuruan semakin baik. Hal ini juga menambah jumlah destinasi wisata yang akan dimiliki oleh Kabupaten Pasuruan dan melengkapi wisata yang lebih dulu ada. Seperti Taman Dayu Pandaan, Kebun Raya Purwodadi, Kebun Pak Budi dan lain-lain. (day/*)