Pasuruan (WartaBromo.com) – Seorang ibu hamil asal Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan, nyaris melahirkan bayinya di atas becak pada malam takbiran, Sabtu (2/05/2020). Perempuan ini kemudian ditolong polisi yang bertugas dan dibawa ke rumah sakit.
Perempuan bernama Nurfadila ini, pada kemarin malam diketahui menaiki becak motor (Betor) dan melintasi cek poin pemudik di Jalan Raya Pantura, Kelurahan Karangketug, Kecamatan Gadingrejo, Kota Pasuruan.
Di atas becak, ia bersama seorang perempuan yang dikatakan masih anggota keluarganya. Kapolres Pasuruan Kota, AKBP Dony Alexander mengatakan, perempuan ini sudah pecah ketuban dan bayi di dalam rahimnya nyaris lahir.
Hal cukup menegangkan terlihat, setelah kondisi jalan raya Pantura itu macet lantaran bertepatan dengan malam takbiran. Mengetahui hal tersebut, polisi yang bertugas di cek poin Karangketug pun menghentikan becak dan langsung mengevakuasi si ibu hamil.
Ibu hamil ini kemudian dinaikkan mobil Patwal Sat Lantas Polres Pasuruan Kota. Ia dibawa ke Rumah Sakit Graha Sehat Medika yang terletak di Kelurahan Karangketug.
Sesampainya di rumah sakit, ibu hamil ini kemudian segera dibawa ke ruang bersalin untuk mendapatkan penanganan oleh petugas medis.
“Alhamdulillah kita sudah bertemu dengan sang ibu dan sudah melahirkan seorang bayi laki-laki sehat,” kata Dony.
Minggu (24/05/2020) dini hari Dony sempat menjenguk perempuan ini di kamar tempatnya dirawat. Ia menanyakan kondisi perempuan tersebut dan memberi ucapan selamat dan memberi santunan. Pukul 00.45 Dony meninggalkan rumah sakit dan menuju Mako Polres Pasuruan Kota. (tof/ono)