Beragam peristiwa kami sajikan pada 21 Mei 2020 melalui laman media online wartabromo. Ragam berita menarik kini kami rangkum untuk kembali anda baca dalam koran online edisi Jumat (22/05/2020). Mulai 31 Pasien Positif Baru di Kabupaten Probolinggo hingga Pria Bergamis Asal Bangil Bertengkar dengan Petugas di Kawasan PSBB:
- Rumah Warga Nguling Dibondet Mantan Menantu
Nguling (WartaBromo.com) – Menjelang waktu berbuka puasa, rumah seorang warga di Kecamatan Nguling, Kabupaten Pasuruan, dilempar bondet (bom ikan). Pelempar bondet teridentifikasi sebagai mantan menantu pemilik rumah.
Kasubbag Humas Polres Pasuruan Kota, AKP Endy Purwanto membeberkan, peristiwa pelemparan bondet ini terjadi tepatnya di Desa Dandang Gendis pada hari Rabu (20/05/2020). Simak Selengkapnya.
- Breaking News: Ada 31 Pasien Positif Baru di Kabupaten Probolinggo
Kraksaan (wartabromo.com) – Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Jawa Timur mengonfirmasi 31 pasien positif baru di Kabupaten Probolinggo pada Kamis, 21 Mei 2020. Dengan total 75 positif, Kabupaten Probolinggo masuk 4 teratas di Jawa Timur.
Dalam peta sebaran yang dirilis dalam laman http://infocovid19.jatimprov.go.id/ disebutkan ada 75 pasien positif Covid-19 di Kabupaten Probolinggo. Rinciannya 15 dinyatakan sembuh, 59 dirawat dan 1 meninggal dunia. Artinya ada penambahan sebanyak 31 orang dari data sehari sebelumnya. Simak Selengkapnya.
- Warga Pulau Gili Lanjutkan Tradisi Petolekoran, Tetap Belanja Meski Ada Wabah
Sumberasih (wartabromo.com) – Di tengah pandemi virus corona, masyarakat Pulau Gili Ketapang, di Probolinggo tetap lanjutkan tradisi berbelanja jelang lebaran. Warga seakan mengabaikan ancaman terinfeksi virus corona.
Menggunakan kapal penyeberangan kayu, ratusan warga Pulau Gili Ketapang, Kecamatan Sumberasih, Kabupaten Probolinggo, sandar di Pelabuhan Tanjung Tembaga. Simak Selengkapnya.
- Pansus: Pampang Data Penerima Bantuan di Semua Desa!
Pasuruan (WartaBromo.com)-Data penerima bantuan menjadi salah satu topik bahasan antara Pansus DPRD dengan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Pasuruan, Rabu (20/05/2020) malam.
Anggota Pansus Rudy Hartono misalnya mempersoalkan banyaknya data penerima yang dinilainya tidak akurat. “Data penerima banyak yang tidak akurat. Kenapa tidak dilakukan validasi ulang?” tanya politisi PKB ini. Simak Selengkapnya.
- Viral, Pria Bergamis Asal Bangil Bertengkar dengan Petugas di Kawasan PSBB
Sidoarjo – (wartabromo.com) – Beredar video seorang pengendara mobil bernomer polisi N 1 B terlibat adu mulut dan saling dorong dengan aparat kepolisian dan satpol PP di jalan raya.
Video berdurasi 1 menit 29 detik itu memperlihatkan seorang pria dengan baju gamis dan bersongkok putih terlihat mengamuk lantaran petugas meminta mobil yang ditumpanginya berhenti dan para penumpangnya diturunkan untuk diperiksa. Simak Selengkapnya.