Beragam peristiwa kami sajikan pada 11 Mei 2020 melalui laman media online wartabromo. Ragam berita menarik kini kami rangkum untuk kembali anda baca dalam koran online edisi Selasa (12/05/2020). Mulai Cerita Tukang Becak Curi Beras di Kebonagung, hingga Bantuan Sembako untuk Warga Kabupaten Pasuruan Mulai Didistribusikan :
- Curi Beras di Kebonagung, Tukang Becak ini Diamankan Polisi; Begini Akhir Ceritanya
Pasuruan (WartaBromo.com) – Seorang tukang becak di Kota Pasuruan diamankan polisi gara-gara mencuri beras. Namun, ia terlepas dari jerat hukum setelah didapatkan kepastian aksi pencurian karena impitan ekonomi.
Informasi yang didapat WartaBromo, tukang becak ini kedapatan mencuri beras di salah satu toko sembako yang berada di Pasar Kebonagung, pada Minggu (10/05/2020) siang. Simak Selengkapnya.
- Pemuda asal Paiton Ditangkap Saat Jual Handphone Curiannya
Kotaanyar (wartabromo.com) – Polsek Kotaanyar menangkap seorang pemuda diduga pencuri handphone. Polisi menangkapnya ketika dipergoki hendak menjual barang curian itu.
Pelaku berinisial MJ (25) tersebut diamankan oleh Kanitreskrim Polsek Kotaanyar, Aiptu Riyono bersama 3 anggota lainnya pada Minggu (10/5/2020) sekitar pukul 21.00 WIB. Simak Selengkapnya.
- Jika Mantan Napi Kambuh, Kapolres: Konangan Ditembak Mati Wae
Pasuruan (WartaBromo.com) – Kasus kriminalitas di wilayah hukum Polres Pasuruan selama beberapa pekan terdapat tren peningkatan. Untuk menekannya, upaya preventif-represif terhadap pelaku kriminal tetap jadi pilihan, hingga sistem keamanan lingkungan (siskamling) bakal digalakkan.
“Menurut saya, memang ada peningkatan,” kata Kapolres Pasuruan AKBP Rofiq Ripto Himawan saat bersama Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf di Pendopo, Senin (11/5/2020). Simak Selengkapnya.
- Kades Ngempit Dilaporkan Gunakan Ijazah Diduga Palsu saat Pilkades
Pasuruan (WartaBromo.com) – Kepala Desa (Kades) Ngempit, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan, M Taufik Agie dilaporkan ke polisi. Oleh pelapor, Taufik diduga menggunakan ijazah palsu saat mengikuti pemilihan kepala desa 2019 lalu.
Pelapor adalah Mokhamad Mauludin yang juga calon kepala desa pada saat itu. Ia mengatakan, pelaporan ini juga didukung oleh 4 calon kades lainnya yang saat itu ikut bertanding. Simak Selengkapnya.
- Bantuan Sembako untuk Warga Kabupaten Pasuruan Mulai Didistribusikan, Ini Cara Mendapatkannya
Pasuruan (WartaBromo.com) – Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Pasuruan mulai distribusikan bantuan pangan non tunai (BPNT) berupa paket sembako bagi warga di 24 kecamatan. Senin (11/5/2020). Program yang dipadukan dengan mekanisme elektronik dari Kementerian Sosial (Kemensos) tersebut menyasar 42.667 keluarga penerima manfaat (KPM).
“Mulai hari ini kita bagikan kepada KPM secara bertahap,” kata Kepala Dinsos Kabupaten Pasuruan, Suwito Adi. Simak Selengkapnya.