Truk Angkut Kotoran Sapi Terguling di Lekok

1469

Lekok (WartaBromo.com) – Sebuah truk pengangkut kotoran sapi terguling di wilayah Desa Pasinan, Lekok, Kabupaten Pasuruan. Belum didapatkan kepastian adanya korban jiwa dalam peristiwa truk celaka di jalan turunan tersebut.

Peristiwa ini terjadi pada Jumat (08/05/2020) pukul 11.30 WIB. Data sementara yang didapat WartaBromo, truk berwarna kuning tersebut terguling ke arah sisi kanan, di jalan raya arah PLTGU Grati.

Tampak pula muatan truk berupa kantong-kantong berisi kotoran sapi berceceran di pinggir jalan. Di sekitar lokasi, warga sekitar bersama petugas dari kepolisian dan TNI tampak melakukan proses evakuasi.

Salah satu saksi mata, Muin mengatakan, truk tersebut melaju dari arah utara ke selatan setelah baru saja mengangkut kotoran sapi yang diperkirakan untuk pupuk organik tersebut. Truk, dikatakannya melaju dengan kecepatan tinggi.

“Pas sampai turunan itu oleng,” kata Muin kepada WartaBromo.

Di dalam truk, menurut Muin, ada 5 orang penumpang. 2 orang di depan, yang salah satunya sopir. Kemudian 3 orang berada di bak truk. Mereka kemudian langsung dibawa ke rumah sakit, namun belum diketahui rumah sakit mana yang dituju.
Sejumlah sumber menyebutkan, 1 diantara penumpang, diperkirakan sopir truk menjadi korban dalam kecelakaan ini.

Sementara itu, Kanit Laka Polres Pasuruan Kota, Iptu Jayadi belum dapat memberikan penjelasan. Ia mengatakan, sampai saat ini polisi masih melakukan olah TKP di lokasi. Belum diketahui bagaimana kondisi beserta identitas korban pada kecelakaan ini.

“Sebentar, teman-teman masih di TKP sekarang,” kata Jayadi. (tof/ono)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.