Ini Daftar Lembaga Pendidikan Kota Pasuruan Penerima Sekolah Adiwiyata Tahun 2019

9148

Pasuruan (WartaBromo.com) – Sekolah berwawasan lingkungan merupakan salah satu program yang dilaksanakan di bawah naungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Pasuruan. Dalam capaiannya, 6 lembaga pendidikan di Kota Pasuruan meraih predikat Sekolah Adiwiyata.

Keberadaan program Sekolah Adiwiyata guna untuk mendukung pelaksanaan pembangunan urusan wajib pelayanan dasar urusan pendidikan yang dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Pasuruan.

Dalam kurun waktu 1 tahun, 6 lembaga pendidikan di Kota Pasuruan meraih predikat Sekolah Adiwiyata. Baik di tingkat provinsi maupun nasional.

Dalam Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) Wali Kota Pasuruan Akhir Tahun Anggaran 2019 tertulis daftar 6 lembaga pendidikan yang menyabet penghargaan sebagai Sekolah Adiwiyata.

Berikut daftarnya:

  1. Penghargaan Sekolah Adiwiyata Nasional: UPT SDN Tembokrejo I;
  2. Penghargaan Sekolah Adiwiyata Nasional: UPT SMPN 7 Pasuruan;
  3. Penghargaan Sekolah Adiwiyata Provinsi Jawa Timur: UPT SDN Wirogunan;
  4. Penghargaan Sekolah Adiwiyata Provinsi Jawa Timur: UPT SDN Randusari;
  5. Penghargaan Sekolah Adiwiyata Provinsi Jawa Timur: UPT SDN Bugul Lor;
  6. Penghargaan Sekolah Adiwiyata Provinsi Jawa Timur: UPT SDN Bugul Kidul II.

Sekadar diketahui, ada 4 aspek penilaian sekolah Adiwiyata. Keempat aspek tersebut antara lain kebijakan lingkungan, pelaksanaan kurikulum berbasis lingkungan, kegiatan lingkungan berbasis partisipatif, dan
pengelolaan sarana pendukung ramah lingkungan.

Kesemua aspek tersebut tentunya memiliki standar penilaian masing-masing. Selain itu harus ada implementasi serta pencapaian. Hal itu dinilai dari mulai proses hingga rencana aksi Sekolah Adiwiyata. (bel/**)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.