Pemkab Pasuruan Belanjakan Rp 2,4 M untuk APD

1297

Pasuruan (WartaBromo.com)- Pemkab Pasuruan telah membelanjakan duit sebesar Rp 2,4 miliar untuk mencukupi kebutuhan Alat Pelindung Diri (APD) dan juga perlengkapan lain terkait penanganan Covid-19.

Hal itu disampaikan Juru Bicara (Jubir) Satgas Covid-19 Kabupaten Pasuruan, Anang Saiful Wijaya, Jumat (3/04/2020). “Sudah. Sudah kami belanjakan,” katanya dalam sesi diskusi Pasuruan Melawan Covid-19 itu.

Menurut Anang, total anggaran yang telah dikeluarkan untuk penanganan korona mencapai Rp 2,4 miliar.

Dana miliaran rupiah itu dipergunakan membeli sejumlah perlengkapan APD dan kebutuhan lain. Seperti bahan desinfektan, masker, dan lainnya.

“Itu untuk kami berikan ke petugas medis. Sebagian nanti kami distribusikan ke kelompok-kelompok masyarakat,” jelas Anang.

Pihaknya bilang, dana tersebut bersumber dari pos penanganan bencana. Tidak termasuk dana cadangan sebesar Rp 13 miliar yang baru saja disetujui DPRD. “Itu untuk cadangan,” jelasnya.

Sampai Kamis (2/04/2020), jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) di Kabupaten Pasuruan tercatat mencapai 13 orang. Sedangkan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) kumulatif tercatat sebanyak 24 orang. (tof/asd)

 

 

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.