Cegah Corona, PCNU Kabupaten Pasuruan Tunda Senam Massal dan Ngonthel NUsantara

2930

Pasuruan (Wartabromo.com) – PCNU Kabupaten Pasuruan tunda beberapa kegiatan hari lahir (Harlah) ke-97 NU. Penundaan terkait upaya pencegahan penyebaran Covid-19 (coronavirus disease).

Hal tersebut disampaikan Ketua Panitia Harlah NU Kabupaten Pasuruan, Abdullah Nasih Nasor secara tertulis. Dalam pemberitahuan itu, beberapa keputusan terkait rangkaian acara Harlah ke-97 NU.

Keputusan pertama, panitia Harlah PCNU Kabupaten Pasuruan menunda pelaksanaan Senam Massal Pagar Nusa dan Kejuaraan Pencak Silat Pemula. Awalnya, kegiatan tersebut rencananya dilaksanakan pada 20-22 Maret 2020. Tapi, terpaksa harus ditunda sampai batas waktu yang belum diketahui.

Keputusan kedua, acara Ngonthel NUsantara dengan berat hati juga harus tidak dilaksanakan sebagaimana yang dirancangkan. Padahal kegiatan ini dijadwalkan terlaksana pada Minggu, (29/3/2020) mendatang.

“Atas nama panitia, mohon maaf yang sebesar-besarnya kepada semua pihak. Mungkin keputusan ini membuat kecewa banyak orang, akan tetapi ini untuk kepentingan dan kebaikan serta kemaslahatan kita bersama,” kutipan permohonan maaf panitia atas penundaan dan peniadaan beberapa kegiatan terkait Harlah ke-97 NU.

Pria yang akrab disapa Gus Nasih itu berharap, keputusan yang diambil dapat membantu pemerintah dan membangun kewaspadaan dalam mencegah penularan virus corona. (bel/**)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.