Sensus Penduduk Dimulai, Bisa Lewat Website Lho!

1198

Jakarta (WartaBromo.com) – Badan Pusat Statistik (BPS) melaksanakan sensus penduduk (SP) serentak di Indonesia. Ada sistem pendataan baru di tahun ini, yaitu sensus penduduk secara online.

“SP 2020 ini untuk pertama kali SP secara online. Penduduk diberi kesempatan secara aktif dan mandiri dengan akses situs resmi di sensus.bps.go.id,” ujar Adi Lumaksono, Sekretaris Utama BPS dilansir dari Kumparan.

Mulai hari ini, Sabtu (15/2/2020) warga sudah bisa mengisi SP secara online. Caranya mudah. Warga hanya perlu mencantumkan nomor induk kependudukan (NIK) atau kartu keluarga (KK).

Nah, setelah mencantumkan NIK atau KK, selanjutnya warga bisa menuliskan data pribadi, sesuai petunjuk di website. Data ini lah yang masuk dalam sistem SP online.

Sementara itu, selain SP online, seperti biasanya, BPS juga melakukan sensus dari pintu ke pintu. Cara konvensional itu bakal tetap dipilih, melibatkan ratusan relawan muda, yang sudah disiapkan untuk melakukan pendataan penduduk ini.

“BPS juga akan mendata penduduk yang belum isi SPO. Relawan akan datang ke rumah-rumah mulai Juli 2020,” lanjutnya.

Untuk informasi, SP Online 2020 bakal berakhir pada 31 Maret 2020 pukul 23.59 WIB.

Sensus penduduk dilakukan tiap 10 tahun sekali. Pelaksanaannya terhitung sudah 7 kali, sejak sensus penduduk digelar pertama kali di Indonesia pada tahun 1961 silam. (may/ono)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.