Mahasiswa Probolinggo Tinggalkan Cina Karena Virus Corona, hingga Pedagang Pasar Sumber Dawesari Tebus Kios Capai Rp15 Juta | Koran Online 28 Jan

1121

Beragam peristiwa kami sajikan pada 27 Januari 2020 melalui laman media online wartabromo. Ragam berita menarik kini kami rangkum untuk kembali anda baca dalam koran online edisi Selasa (28/1/2020). Mulai Mahasiswa Probolinggo Tinggalkan Cina Karena Virus Corona, hingga Pedagang Pasar Sumber Dawesari Tebus Kios Capai Rp15 Juta :

  1. Khawatir Virus Corona, Mahasiswa Probolinggo Tinggalkan Cina
Ulfi Widyawati Rosida menunjukkan video call dengan Lailatul Qomariyah Sa’adah, adiknya yang masih berada di Cina.

Probolinggo (wartabromo.com) – Mahasiswa asal Kabupaten Probolinggo yang ada di Cina, putuskan kembali ke tanah air. Virus corona dinilai kian mengkhawatirkan, lantaran merebak ke berbagai daerah di Cina.

Seperti pada Lailatul Qomariyah Sa’adah (20), warga Desa Sumberkedawung, Kecamatan Leces, Kabupaten Probolinggo. Rencananya sore ini, ia akan meninggalkan negeri tirai bambu menuju Indonesia. Simak Selengkapnya.

  1. Mabes Polri Limpahkan Berkas Peretas Situs Kemendagri asal Pandaan

Pasuruan (WartaBromo.com)- Masih ingat dengan Alfian Buyung Suprapto? Pemuda asal Pandaan yang ditangkap tim siber Mabes Polri usai meretas situs Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) 2019 silam?

Pekan ini, tersangka yang akrab dengan nicname ‘Security 007’ di kalangan peretas itu dijadwalkan menjalani sidang perdana di Pengadilan Negeri (PN) Bangil. Simak Selengkapnya.

  1. Harga Gula Pasir Naik, di Probolinggo Capai Rp14 Ribu/Kg

Probolinggo (wartabromo.com) – Harga gula pasir di Kabupaten Probolinggo naik. Di sejumlah pasar tradisional, harganya menyentuh Rp14 ribu per kilogram.

Seperti yang terjadi di Pasar Semampir, Kecamatan Kraksaan. Pedagang menjual gula pasir pada kisaran Rp13 ribu – Rp14 ribu per kilogram. Simak Selengkapnya.

  1. Tebus Kios Capai Rp15 Juta, Pedagang Pasar Sumber Dawesari Wadul Dewan

Bangil (WartaBromo.com) – Pedagang Pasar Desa Sumber Dawesari, Kecamatan Grati, Kabupaten Pasuruan keluhkan biaya tebus kios. Besaran uang untuk menempati kios pada pasar yang baru direnovasi itu capai Rp15 juta.

Keluhan itu mereka sampaikan kepada Komisi I di DPRD Kabupaten Pasuruan, Senin (27/01/2020). Di gedung dewan yang berada di Raci, Kecamatan Bangil itu, pedagang mengaku keberatan atas pengenaan biaya untuk menebus kios, yang diterapkan pengelola pasar. Simak Selengkapnya.

  1. Belum ada Vaksin Jinakkan Virus Corona, Bagini Cara Hindari Penularannya

Pasuruan (Wartabromo.com) – Wabah virus corona semakin meresahkan. Parahnya, hingga saat ini, belum ada vaksin yang dapat melindungi manusia dari infeksi virus yang terdeteksi kali pertama di wilayah Wuhan, Cina ini.

Dikutip dari Center for Disease Control and Prevention (CDC), virus corona tak bisa disembuhkan dengan antibiotik. Tapi, penularannya bisa dihindari dengan beberapa cara berikut. Simak Selengkapnya.

 

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.