Lumajang (WartaBromo.com) – Setelah sekian lama kosong, akhirnya blanko E-KTP di Lumajang bakal tersedia. Setidaknya ada sekira 10 ribu keping bangko disediakan untuk warga Lumajang.
Bupati Lumajang, Thoriqul Haq dalam keterangan resminya mengungkapkan, blanko KTP Elektronik ini diambil oleh Plt Kepala Dinas Kependudukan Lumajang di Jakarta. Lalu segera diangkut ke Lumajang.
“Hari Senin tanggal 20 Januari 2020 bagi masyarakat Lumajang yang belum selesai proses cetak E-KTP, bisa datang ke masing-masing kecamatan di bagian pelayanan kependudukan,” jelasnya.
Warga kata Cak Thoriq bisa mengurus ke masing-masing kecamatan, supaya tidak ada penumpukan pelayanan di Dispendukcapil. Utamanya bagi warga yang selama ini hanya mendapatkan Surat Keterangan (suket) E-KTP.
“Dan saya akan memantau langsung sekaligus keliling ke beberapa kecamatan untuk memastikan proses cetak E-KTP pada hari Senin 20 Januari 2020 berjalan dengan lancar,” tutupnya.
Sekadar diketahui, berdasarkan data yang dimiliki oleh Dispendukcapil, setiap harinya pelayanan E-KTP membutuhkan 250-300 blanko. Padahal, jatah dari Pemerintah Pusat hanya 500 keping per minggu.
Nah, datangnya 10 ribu keping blanko ini diharapkan pemerintah dapat membantu percepatan pengurusan administrasi kependudukan. (may/ono)