Prigen (WartaBromo.com) – Kontruksi lahan parkir wisata Cimory di Kecamatan Prigen Kabupaten Pasuruan ambrol. Sejumlah motor dilaporkan rusak akibat tertimpa tanah maupun konstruksi tempat parkir tersebut.
Kabar ambrolnya sarana parkir wahana wisata anyar itu terekam dalam sejumlah video yang beredar di sejumlah grup WhatsApp.
“Parkiran Cimory memakan korban. Beberapa motor, termasuk motor saya,” terdengar suara pria dalam video rekaman lahan parkir ambrol.
Tak dijelaskan bagaimana awal kontruksi lahan parkir tersebut ambrol. Pastinya tumpukan material batu paving, dan tanah terlihat berserakan, setidaknya hingga belasan meter.
Baca juga : Lahan Parkir Ambrol, Begini Fakta-fakta Wisata Cimory
Seperti terdengar dalam video, sejumlah motor tertimpa reruntuhan material. Tak diketahui, berapa jumlah motor yang tertimpa, ataupun siapa saja pemiliknya.
Namun, beberapa sumber menyebutkan, bila motor itu di antaranya milik seorang pekerja konstruksi lahan parkir.
Jika dilihat dari bawah, parkiran tersebut mirip tebing atau lahan bersap, dengan ketinggian berkisar dua meter lebih.
Belum ada penjelasan didapat. Pihak kepolisian mengaku belum menerima laporan, sehingga terkait ambrolnya lahan parkir tersebut, belum diketahui secara detail.
“Kami belum mendapatkan laporan,” AKP Slamet Wahyudi, Kapolsek Prigen.
Sementara, Yos Ruwadi General Manager (GM) Cimory Dairyland & Resto pun tak memberikan respon, saat WartaBromo mencoba mengkonfirmasi via seluler, berkenaan dengan rangkaian kejadian hingga kemungkinan penyebabnya.
Baca juga : Lahan Parkir Cimory Ambrol setelah Tak Mampu Menahan Luapan Air Hujan
Sampai sejauh ini belum terdapat kabar kemungkinan adanya korban dalam peristiwa yang terjadi sekitar pukul 16.00 WIB itu. (trn/ono)
Artikel terkait :
Cimory Tetap Buka, Tak Terpengaruh Peristiwa Lahan Parkir Ambrol
Total 10 Sepeda Motor Tertimbun Material di Cimory