Pilkades 28 Desa Rawan, Tiga SST Brimob On Call Disiagakan di Tiga Lokasi Ini

1223

Pasuruan (WartaBromo.com) – Kekuatan penuh disiagakan Polres Pasuruan. Siaga dimaksudkan mengantisipasi hal tidak diinginkan terkait gelaran Pilkades serentak di Kabupaten Pasuruan kali ini.

Tak hanya masing-masing desa, tiga grup Brigade Mobil (Brimob) juga bakal standby di tiga lokasi berbeda.
Kabag Ops Polres Pasuruan Kompol Subadar mengatakan, kehadiran pasukan Brimob itu disiapkan untuk bisa bertindak cepat, bilamana sewaktu-waktu dibutuhkan.

“Ada tiga grup yang kami siagakan di tiga lokasi berbeda,” kata Subadar. Masing-masing berkekuatan 1 SST (Satuan Setingkat Peleton).

Subadar melanjutkan, ketiga lokasi berbeda itu di antaranya di Mapolsek Pandaan, Purwosari dan Kejayan. “Mereka on call dan siap bergerak jika sewaktu-waktu diperlukan,” tandas Subadar.

Menurut Subadar, Rayon 1 yang standby di Polsek Pandaan meliputi Kecamatan Pandaan, Gempol, Beji, Bangil, dan Rembang. Rayon 2, meliputi Purwosari, Purwodadi, Tutur, Sukorejo dan Wonorejo. Sedangkan Rayon 3, meliputi Kejayan, Pasrepan, Puspo, Winongan, Tosari dan Lumbang.

Sejauh ini, dijelaskan Subadar, untuk wilayah hukum Polres Pasuruan, terdapat 28 desa kategori rawan. Sedangkan sangat rawan, hasil pemetaan belum ditemui. (trn/asd)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.