Pasuruan (WartaBromo.com) – Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) RI, Nadiem Anwar Makarim meninjau SDN Gentong Pasuruan, Kamis (7/11/2019). Ia mengaku sangat sedih dengan kejadian ini.
Nadiem datang bersama rombongan dan langsung melihat kondisi ruang kelas yang ambruk. Setelah meninjau ruang kelas, Nadiem menggelar pertemuan tertutup bersama para guru SDN Gentong.
“Luar biasa sedihnya. Saya lihat, saya ucapkan belasungkawa, turut berduka cita pada korban,” ujar founder aplikasi transportasi online tersebut.
Nadiem menegaskan harus ada perbaikan yang terkoordinir. Baik dari Pusat maupun Pemerintah Daerah (Pemda) harus saling bekerja sama dan gotong royong untuk memastikan hal ini tidak terjadi lagi.
“Keamanan murid, guru, orang tua itu nomor satu. Agar kita bisa belajar dengan aman dan dengan senang,” pungkasnya.
Setelah meninjau sekolah, Nadiem bersama rombongan melanjutkan melayat ke rumah korban meninggal. Korban tersebut yakni Alm Irza Almira dan Servina Arsy Wijaya. Ia akan bersilaturahmi dan mengungkapkan belasungkawa kepada keluarga korban. (trt/may)