Kotaanyar (wartabromo.com) – Maling sasar rumah petani di Dusun Dawuan RT. 10 RW. 03 Desa Pasembon, Kecamatan Kotaanyar, Kabupaten Probolinggo. Uang Rp70 juta hasil jualan sapi, raib digondol maling.
Bobolnya tembok rumah itu diketahui pada Rabu, 9 Oktober 2019 sekitar pukul 02.00 WIB. Saat itu, Misjoko (50), pemilik rumah terbangun dari tidur dan menuju dapur.
Tak disangka, ia melihat tembok dapur seperti dirusak dan berlubang. Pintu belakang kemudian diperiksa, yang ternyata gerendel rusak juga.
Sontak, petani di lereng Argopuro itu, memeriksa sekeliling rumah. Ternyata tembok samping rumah juga berlubang dengan diameter sekitar 50 sentimeter.
Ia pun bergegas masuk ke kamar depan yang temboknya berlubang, mencoba mengecek kalau saja terdapat barang yang hilang.
Misjoko kemudian mendapati kunci kamar rusak, selain kondisi kamar juga acak-acakan.
Mata pun ditujukan ke ranjang tempat tidur. Sebab, ia menyimpan kotak berisi uang Rp70 juta di bawah kasur. Tubuh Misjoko pun lemas, mengetahui kotak uangnya raib.
Sekdes Pasembon, Abdul Mujib menuturkan, uang yang disimpan oleh Misjoko, merupakan hasil penjualan beberapa ekor sapi. Selain Misjoko, uang itu juga milik beberapa orang tetangganya.
“Saat kejadian, pemilik rumah tidur di ruang tengah. Istrinya ada di kamar sebelah. Jadi rumah ini hanya dihuni 2 orang saat kejadian,” kata Mujib.
Anggota Polsek Kotaanyar yang mendapat laporan kemudian ke lokasi untuk olah tempat kejadian perkara (TKP). Dari hasil olah TKP itu, diperkirakan pelaku masuk dari belakang rumah.
“Selain membobol tembok samping, pelaku sempat mencongkel pintu kamar,” kata Kapolsek Kotaanyar AKP. Noer Choiri. (cho/saw)