Sumedang (Wartabromo.com) – Tangkapan layar fitur 3D di Google Maps gegerkan warganet. Pasalnya, nampak sosok di jendela sebuah bangunan yang melambaikan tangan.
Rizky Pratama, melalui akun Twitternya memperlihatkan tangkapan layar tersebut. Sebuah bangunan di Jalan Raya Sumedang – Cibereum Jawa Barat menjadi lokasi munculnya sosok itu. Bangunan tua tanpa penghuni ini berada tepat di tepi jalan.
Meski tampak seperti potretan maps biasa, ternyata ada sosok wajah di jendela bangunan tersebut. Saat di perbesar, terlihat ada sosok wajah dengan rambut hitam, kulit putih dan mata hitam sedang tersenyum. Di sampinya tergeletak tangan kanan seperti menyapa, namun dalam keadaan putus. Ada juga tangan kiri di sampingnya dengan posisi layaknya melambai.
Sontak potretan ini menggegerkan warganet. Ada yang memperkirakan jika sosok tersebut hanya editan. Namun hal ini langsung ditepis Rizky, karena Ia melampirkan titik koordinat yang bisa langsung diakses warganet. Benar saja, foto tersebut sesuai dengan kiriman Rizky.
“Kenapa gue harus liat kek ginian malem malem ya Allah,” ujar akun Indriyani.
Namun beberapa orang menepis jika sosok tersebut merupakan makhluk tak kasat mata. Mereka beranggapan jika tangkapan google tersebut adalah manekin.
“Boneka siapa itu, sayang amat gak diurus,” ujar Hendra.
Saat ini cuitan tersebut sudah mendapatkan lebih dari 12 ribu like dan 15 ribu retweet. Para penghuni Twitter juga mengirimkan beberapa hal menarik hasil tangkapan google Maps di kolom reply. (may/ono)