Koran Online 29 Juni : Motor Warga Pasuruan Ada di Lumajang, hingga Turis Thailand Kecewa Diancam di Probolinggo

1535

Beragam peristiwa kami sajikan pada 28 Juni 2019 melalui laman media online wartabromo. Ragam berita menarik kini kami rangkum untuk kembali anda baca dalam koran online edisi Sabtu (29/6/2019). Mulai Diduga Hasil Curian, Motor Warga Pasuruan Ada di Lumajang, hingga Turis Thailand Kecewa Diancam oleh “Mafia Transportasi” di Terminal Probolinggo :

  1. Mobilnya Pecah Ban dan Terbakar di Tol Gempas, Pengemudi asal Mojokerto Tewas

Beji (wartabromo.com) – Seorang pria tewas dan mobilnya terbakar saat melintas di tol Gempol-Pasuruan, Jumat (28/6/2019). Pecah ban diduga menjadi penyebab mobil itu terbakar.

Kasatlantas Polres Pasuruan, AKP Eko Iskandar, mengungkapkan, mobil KIA Picanto itu melaju di jalur cepat dari arah Pasuruan menuju Gempol. Simak Selengkapnya.

  1. Diduga Hasil Curian, Motor Warga Pasuruan Ada di Lumajang
Motor bodong hasil razia Polres Lumajang

Lumajang (wartabromo.com) – Beberapa bulan terakhir, Polres Lumajang melakukan operasi motor bodong ke beberapa desa di Lumajang. Hasilnya, puluhan motor dari berbagai wilayah termasuk milik warga Pasuruan ditemukan.

Sebanyak 45 motor bodong atau tanpa surat kendaraan diamankan Polres Lumajang. Kendaraan tersebut berasal dari berbagai daerah di antaranya dari Lumajang, Jember, Sidoarjo, Pasuruan, Kota Surabaya, Bali, Bogor, Mojokerto kota, hingga Kabupaten Bulungan Kalimantan Timur. Simak Selengkapnya.

  1. Turis Thailand Kecewa, Dikenai Harga Mahal hingga Diancam di Terminal Bayuangga Probolinggo

 

Probolinggo (wartabromo.com) – Wisatawan asal Thailand mengeluhkan adanya ‘mafia’ trasportasi di terminal bus Bayuangga, Kota Probolinggo. Ia mengaku kecewa karena dipaksa harus menggunakan transportasi dari seorang oknum dengan harga sangat mahal.

Keluhan ini disampaikan oleh Jirote Jirote Wangcharoen, salah satu wisatawan asal Bangkok, Thailand di grup Facebook Backpackers Indonesia. Simak Selengkapnya.

  1. Mampir ke Grati Lihat Sapi, Menteri Pertanian Ungkap Populasi Sapi Terbesar Ada di Jatim
Andi Amran Sulaiman, Menteri Pertanian RI meninjau pengembangan sapi di loka penelitian sapi potong di Grati, Kabupaten Pasuruan, Jumat (28/6/2019). Foto: Akhmad Romadoni.

Grati (wartabromo.com) – Menteri Pertanian RI mampir ke Grati, Kabupaten Pasuruan, Jumat (28/6/2019). Ia meninjau pengembangan sapi potong di Pasuruan dan menyebut populasi sapi terbesar berada di Jawa Timur.

Andi Amran Sulaiman, Menteri Pertanian RI, datang bersama rombongan sekitar pukul 08.00 WIB. Selanjutnya, ia berkeliling di seluruh area Loka Penelitian sapi potong di Kecamatan Grati, Kabupaten Pasuruan ini untuk mengecek kondisi sapi-sapi di sana. Simak Selengkapnya.

  1. Bakar Semangat Atlet, Pemkab Pasuruan Gerojok Bonus Puluhan Juta Bagi Peraih Medali Porprov VI Jatim
335 Kontingen Kabupaten Pasuruan siap berlaga dalam ajang Porprov Jatim VI 2019.

Pasuruan (wartabromo.com) – Pemerintah Kabupaten Pasuruan bakal gelontorkan bonus puluhan juta rupiah bagi para peraih medali dalam ajang Porprov VI Jatim 2019. Ini dilakukan untuk membakar semangat para atlet agar tampil maksimal.

Disampaikan Bupati Irsyad Yusuf, Pemkab Pasuruan akan berikan uang senilai Rp35 juta bagi atlet peraih medali emas. Sementara untuk peraih perak akan menerima bonus sebesar Rp10 juta, dan peraih medali perunggu akan mengantongi bonus senilai Rp5 juta per atlet. Simak Selengkapnya.

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.