Puncak Arus Balik, Jalur Lumajang – Klakah Padat Merayap

4156

Lumajang (wartabromo.com) – Puncak arus balik, arus lalu lintas dari terminal Minak Koncar, Wonorejo, Lumajang hingga Klakah macet. Penyebabnya yakni kepadatan arus lalu lintas pasca mudik lebaran, hingga saling salip antar pengendara.

Dari pantauan google maps memperlihatkan bahwa dari Jalan Raya Lumajang Probolinggo tepatnya di Warung Sido Mampir, arus lalu lintas berwarna merah terang hingga gelap. Artinya kendaraan hanya bisa melaju dengan kecepatan rendah hingga berhenti total.

AKBP Arsal Sahban, Kapolres Lumajang saat dikonfirmasi, membenarkan adanya kepadatan di Wonorejo tersebut.

“Betul, ada kepadatan arus lantas, kecepatan kendaraan 20 km/jam, roda ban masih berputar. Kepalanya di pertigaan SPBU klakah dan ekornya sampai terminal minak koncar,” ujarnya kepada wartabromo.com, Minggu (9/6/2019) malam.

Kepadatan ini karena puncak arus balik lebaran terjadi pada hari ini. Selain itu, volume kendaraan yang melintas melebihi kapasitas jalan.

“Jadi kendaraan padat merayap, karena juga terpotong kendaraan lokal, dan juga ada kendaraan yang tidak sabar saling mendahului. Ketemu berpapasan sama-sama berhenti, ini juga membuat macet,” lanjutnya.

Petugas pun berupaya melakukan penguraian lalu lintas di titik-titik kepadatan tersebut. Diantaranya mengatur kendaraan yang berbelok di beberapa pertigaan. Hingga mengantisipasi adanya saling mendahului antar pengendara.

“Permasalahan karena kepadatan arus lalu lintas. Anggota lantas dan pos pam sedang mengatur untuk mempercepat arus lantas kembali,” pungkasnya. (may/ono)

 

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.