Stasiun Bangil Alami Lonjakan Pemudik Sejak H-4 Lebaran

1356

Pasuruan (wartabromo.com) – Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1440H/2019, stasiun Bangil mengalami peningkatan volume penumpang. Meningkatnya pemudik yang menggunakan kereta ini sudah terlihat sejak H-4 lebaran lalu.

Kepala Stasiun Bangil, Nur Kholis mengungkapkan, dalam sehari, setidaknya sebanyak 800 penumpang naik kereta dari Stasiun Bangil. Dari catatannya, peningkatan ini didominasi pemudik yang menuju Malang, Blitar, Tulungagung, Jember dan Probolinggo.

“Kalau yang turun (di stasiun Bangil), rata-rata 700 penumpang per hari,” ujar Kholis, Senin (3/6/2019).

Dijelaskan, Stasiun yang berada di Jalan Gajahmada, Pogar, Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan itu banyak dimanfaatkan pemudik dari kota-kota wilayah Jawa Timur. Para pemudik ini lebih banyak dari kalangan pekerja maupun karyawan pabrik.

Sekadar diketahui, bagi warga yang akan mudik dengan kota tujuan Malang, Blitar, dan Tulungagung, dapat memanfaatkan fasilitas mudik gratis menggunakan moda Kereta Api Penataran atau Dhoho. Fasilitas ini bisa dinikmati sejak 28 Mei hingga 4 Juni 2019. (bel/ono)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.