May Day! Kami Libur, Ijin Tidak Update

1179

PasuruanĀ (wartabromo.com) – 1 Mei atau yang biasa dikenal dengan istilah may day merupakan peringatan hari buruh internasional. Hampir setiap tahun perjuangan para buruh senantiasa disuarakan. 1 Mei bahkan telah ditetapkan sebagai hari libur nasional.

Bertepatan dengan May Day Tahun ini, kami pun wartabromo ingin sekali merasakan berhenti sejenak untuk turut menikmati liburan. Pergi ke pantai atau seharian nonton YouTube, berselancar di facebook, Twitter dan Instagram.

Tapi tenang saja, kami tidak akan meninggalkan tugas kami sebagai pewarta yang akan mengabarkan suara – suara dan kejadian di luar sana. Itu sudah menjadi kodrat kami untuk bertugas memberikan yang terbaik bagi anda.

Dukung kami untuk terus berkarya dan menjadi sejahtera, kami berharap tidak lagi ada kekerasan terhadap jurnalis sehingga kami bisa memberikan informasi yang terbaik.

Kami mungkin akan aneh, jika terlalu kaya dan bermewah – mewah. Karena kami seharusnya berada di garis terdepan rasa peduli dan empati. Kami berkawan dengan siapa saja sehingga kami harus layak untuk jadi teman. Kami tidak butuh penghargaan tapi kami butuh apresiasi atas karya dan kreasi.

Jurnalis juga buruh tapi buruh untuk informasi, buruh untuk kebenaran dan buruh untuk keadilan. Upah kami adalah senyuman ketulusan dan kebaikan. Gaji kami adalah barokah dan cinta kasih.

Hanya saja, hari ini kami ingin memiliki waktu untuk menikmati liburan pada tanggal 1 Mei 2019 dengan tidak memberikan info lebih cepat dari biasanya. Agak selow lah!

Kami mohon ijin kepada semua pembaca setia wartabromo untuk tidak update mulai pukul 07.00 WIB sampai 17.00 WIB. Selanjutnya kita cusss…kembali!

Selamat Hari Buruh !

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.