Suku Tengger Memilih, Camat Tosari: Targetnya, 100% Warga Mencoblos

1495

Tosari (wartabromo.com) – Sejak pukul 07.00 WIB, seluruh masyarakat Indonesia mulai berbondong-bondong mendatangi Tempat Pemungutan Suara. Tak terkecuali warga suku Tengger di Dusun Tlogosari, Tosari, Kabupaten Pasuruan.

Sebanyak 248 pemilih terdaftar di TPS 7 itu. Jumlah itu terdiri dari warga yang memenuhi syarat sebagai pemilih di RW 4 yang meliputi 4 RT.

Di tempat lain, Taufiqul Ghony, Camat Tosari, mengungkapkan, warga Tengger memang terkenal guyub dan sangat mendukung program-program di pemerintahan, apalagi Pemilu. Meskipun masing-masing punya pilihan berbeda, tapi kerukunan di suku Tengger ini masih dijaga.

“Targetnya, 100% warga mencoblos,” ujar Ghony, Rabu (17/4/2019).

Ghony menjelaskan, jika Pilgub kemarin warganya yang menggunakan hak pilih sebanyak 98%.

Sekadar diketahui, Pesta Demokrasi sudah dimulai sejak pukul 07.00 WIB pagi tadi. Proses pemungutan Suara akan terus berlangsung sampai ditutup pada 13.00 WIB siang nanti (bel/ono).

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.