Istrinya Diselingkuhi Oknum Polisi Probolinggo, Pria ini Lapor Propam

36725

Probolinggo (wartabromo.com) – Merasakan rumah tangganya dirusak, MZ melaporkan Bripka WBR ke Propam Polres Probolinggo. Berharap ada tindakan tegas dari institusi kepolisian terhadap anggotanya.

Laporan itu dilakukan pasca dirinya mendapati WBR bersama DDN di dalam rumah di komplek perumahan Kraksaan Land, Desa Kebonagung, Kecamatan Kraksaan. “Kami laporkan ke Propam karena dia anggota kepolisian,” ujarnya kepada wartabromo.com, Minggu (24/3/2019).

Laporan ke Ruang Siprapam Polres Probolinggo dilakukan pada Sabtu (23/3/2019) sekitar 11.30 WIB. Laporan itu diterima oleh Bripka. Davit Anggun Prayudo dengan Nomor STPL/05/III/2019/Sipropam.

Dalam laporan itu, MZ menyebutkan DDN dan WBR didapati berada di dalam ruang tamu rumah. Padahal pada saat itu pintu pagar rumah dan pintu ruang tamu dalam kondisi terkunci. Tidak lama kemudian WBR dan DDN membuka pintu pagar dan pintu rumah.

“Kami berharap ada tindakan tegas dari pimpinannya. Sebab, yang bersangkutan telah merusak rumah tangga orang lain. Agar institusi kepolisian bersih dari tindakan oknum-oknum yang tidak bertanggungjawab. Yang ngerti hukum kok berbuat melawan hukum,” tambah Buramin, ayah MZ.

Baca: Diduga Selingkuh, Oknum Polisi Digerebek Warga

Diwartakan sebelumnya, DDR dan MZ dibawa ke Mapolsek Kraksaan oleh petugas dan warga pada Sabtu (23/3/2019) pagi. Sebab keduanya diduga berselingkuh, meski sama-sama punya keluarga. (saw/saw)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.